Prabowo Merayakan Ulang Tahun ke-67 Bersama Emak-emak

Rabu, 17 Oktober 2018 21:20 WIB

Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, merayakan ulang tahun ke-67 bersama emak-emak pendukungnya di Pasar Raya, Blok M, Jakarta Selatan, Rabu malam, 17 Oktober 2018. TEMPO/Francisca Christy Rosana

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, merayakan ulang tahun ke-67 bersama emak-emak pendukungnya di Pasar Raya, Blok M, Jakarta Selatan, Rabu malam, 17 Oktober 2018. Agenda ini tak tertuang sebelumnya dalam jadwal harian resmi Prabowo yang disiarkan oleh tim media center Badan Nasional Pemenangan Prabowo - Sandiaga.

Prabowo datang di pusat perbelanjaan tersebut sekitar pukul 19.15 WIB mengenakan kemeja koko biru muda khas kostum kampanyenya. Rambutnya basah oleh minyak dan tersisir rapi.

Baca: Prabowo Minta Tak Ada yang Kirim Karangan Bunga di Ulang Tahunnya

"Selamat ulang tahun, selamat ulang tahun," ujar emak-emak yang mengenakan kemeja biru senada dengan Prabowo. Prabowo langsung diarak ke meja yang telah dikerumui oleh mayoritas perempuan.

Di sela-sela lagu selamat ulang tahun itu, para pendukung Prabowo juga meneriakkan "Prabowo presiden" dan mendendangkan lirik 2019 Ganti Presiden. Prabowo mengucapkan terima kasih berkali-kali saat memdapat sambutan yang ramai. Di antara kerumunan itu, tampak pula Titiek Soeharto, mantan istri Prabowo. Namun, mereka tampak tak mengobrol.

Prabowo kadung dikerumuni pendukungnya. Ia pun diminta naik ke meja untuk menyampaikan orasi. Namun, Prabowo enggan. Ia akhirnya hanya naik di atas kursi dibantu para ajudannya. "Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih," kata Prabowo.

Simak: Doa Fadli Zon untuk Ulang Tahun Prabowo ke-67

Kalimat Prabowo ini tak terdengar karena para ibu di sekitarnya masih heboh. Sejumlah relawan menginstruksikan ibu-ibu itu untuk tenang. Namun, suasana baru agak hening semenit kemudian.

"Terima kasih atas dukungan kalian semua," kata Prabowo, lagi. Dalam ungkapan terima kasihnya itu, Prabowo mengatakan perjuangannya dan para pendukung belum kelar untuk negara.

Seperti dalam pidato-pidato sebelumnya, Prabowo kembali menyinggung soal
keadilan, kemakmuran, dan kesamarataan yang ia janjikan untuk diperjuangkan. "Biar semua rakyat indonesia merasakan kesejahteraan. Hanya itu yang kita inginkan, hanya itu yang kita perjuangkan," katanya.

Dengan intonasi meninggi disertai geraman, Prabowo mengungkapkan keinginannya memperjuangkan kebenaran. "Jangan...," kata Prabowo. Kalimatnya terpotong. Para pendukung itu kadung berteriak takbir-takbir sebelum mantan Danjen Kopassus itu meneruskan ujarannya.

Lihat: Kubu Prabowo Akan Laporkan Luhut dan Sri Mulyani ke Bawaslu

Lagi-lagi, suara "sssst" terdengar. "Jangan mendukung saya karena kalian mungkin mengira bahwa saya ini harus menjabat kedudukan ini dan itu," ujarnya lagi. Prabowo mengatakan sebaiknya para pendukung menyatakan dukungannya untuk memperbaiki negara dan mengentaskan rakyat dari penderitaan.

Orasi Prabowo itu disambut tepuk tangan meriah. Sesaat setelah turun kursi, ia diarak kembali untuk keluar dari pusat perbelanjaan itu. Suara lagi tiup lilin menggema. Namun tak tampak ada kue ulang tahun. Prabowo terus berjalan menyibak lautan manusia. Para ibu-ibu berteriak, memintanya berfoto bersama.

Prabowo merayakan hari ulang tahunnya yang ke-67 hari ini. Selepas pulang dari Pasar Raya, Prabowo kembali ke kediamannya di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan. Calon wakil presidennya, Sandiaga Uno, direncanakan datang. Sandiaga akan mampir dari kunjungannya di Jawa Barat.

Berita terkait

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

2 jam lalu

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-731 pada 31 Mei 2024, dengan tema 'Satukan Tekad Surabaya Hebat'.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Hukum Soal Penambahan Nomenklatur Kementerian di Pemerintahan Prabowo

4 jam lalu

Kata Pakar Hukum Soal Penambahan Nomenklatur Kementerian di Pemerintahan Prabowo

Presiden terpilih Prabowo Subianto dapat menambah nomenklatur kementerian dengan amendemen UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Sebut Menteri di Kabinet Prabowo Bisa Lebih Banyak Kalau Ada Keperluan

5 jam lalu

Ma'ruf Amin Sebut Menteri di Kabinet Prabowo Bisa Lebih Banyak Kalau Ada Keperluan

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menanggapi soal rencana Presiden terpilih Prabowo membentuk kabinet gemuk.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

5 jam lalu

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

Wapres mengatakan presidential club ini bisa dalam bentuk konsultasi baik secara personal maupun informal, jika sulit diformalkan

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Pakar Hukum: Kayak Klub Golf Aja

5 jam lalu

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Pakar Hukum: Kayak Klub Golf Aja

Juru bicara Prabowo mengatakan ide presidential club Prabowo ditujukan untuk menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, Gibran: Biar Berproses Dulu

5 jam lalu

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, Gibran: Biar Berproses Dulu

Gibran tak banyak menanggapi soal gugatan PDIP ke PTUN yang putusannya bisa saja berimbas pada pelantikannya sebagai wakil presiden.

Baca Selengkapnya

Peneliti ICW Bilang Rencana Tambah Kementerian Kabinet Prabowo Demi Bagi-bagi Jabatan

6 jam lalu

Peneliti ICW Bilang Rencana Tambah Kementerian Kabinet Prabowo Demi Bagi-bagi Jabatan

Majalah Tempo melaporkan bahwa Prabowo berupaya membangun koalisi besar di pemerintahannya.

Baca Selengkapnya

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

8 jam lalu

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.

Baca Selengkapnya

Yusril Sebut Prabowo Bisa Tambah Nomenklatur Kementerian: Lewat Revisi UU atau Keluarkan Perpu

8 jam lalu

Yusril Sebut Prabowo Bisa Tambah Nomenklatur Kementerian: Lewat Revisi UU atau Keluarkan Perpu

Yusril mengatakan, Prabowo bisa menambah nomenklatur kementerian dengan melakukan revisi Undang-Undang Kementerian Negera.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

8 jam lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya