Giliran PKPI Menyambangi Presiden Joko Widodo di Istana Negara

Reporter

Dewi Nurita

Senin, 29 Juli 2019 09:48 WIB

Diaz Hendropriyono. twitter.com

TEMPO.CO, Jakarta - Jajaran pengurus Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) akan menyambangi Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara, Jakarta pada hari ini, Senin, 29 Juli 2019. "Ketum PKPI, Diaz Hendropriyono siang jam 12:00 akan membawa 44 perwakilan Pengurus Nasional dan Provinsi, untuk bersilaturahim langsung dengan Bapak Presiden," ujar Sekretaris Jenderal PKPI Verry Surya Hendrawan lewat keterangan tertulis pada Senin, 29 Juli 2019.

Dalam pertemuan ini, ujar Verry, ketua umum akan melaporkan terkait capaian-capaian PKPI selama ini, termasuk hasil Pileg 2019. Selain itu juga akan dilaporkan road map PKPI untuk menuju sukses 2024, misalnya: Deklarasi PKPI sebagai Partai Pejuang dan Milenial e-sports leader.

Sebelumnya, sejumlah partai dari Koalisi Indonesia Kerja (KIK) juga sudah menyambangi Jokowi di Istana, pascapenetapan Presiden Terpilih. Diantaranya adalah; Golkar, PPP, PKB, Perindo, Hanura dan PSI.

Saat bertemu Jokowi, PSI memboyong 44 kadernya bertemu Jokowi pada Kamis, 18 Juli 2019. Ketua Umum PSI Grace Natalie kemudian menyerahkan sepenuhnya pada Jokowi jika ada kadernya yang layak menjadi menteri.

Saat ini, Jokowi menyebut sejumlah nama calon menteri memang sudah masuk kepadanya. "Pembentukan kabinet belum, tetapi sudah mulai masuk nama-nama calon itu, dan terus semakin banyak mengumpulkan pilihan-pilihan," kata Jokowi di Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Ahad, 28 Juli 2019.

Advertising
Advertising

DEWI NURITA I ANTARA

Berita terkait

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

1 jam lalu

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

Yustinus Prastowo mengatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memerintahkan Sri Mulyani berkomunikasi dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Presidential Club Dinilai Sulit Terbentuk Mengingat Hubungan Megawati, Jokowi, dan SBY

23 jam lalu

Presidential Club Dinilai Sulit Terbentuk Mengingat Hubungan Megawati, Jokowi, dan SBY

Sejumlah pakar menilai pembentukan presidential club oleh Prabowo Subianto sulit terbentuk mengingat hubungan antara Megawati, SBY, dan Jokowi.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

1 hari lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Resmi Meluncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

1 hari lalu

Presiden Jokowi Resmi Meluncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Pendidikan Dokter Spesialis menjadi penting mengingat rasio dokter dibanding penduduk Indonesia sangat rendah, yakni 0,47 per 1.000 penduduk.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

2 hari lalu

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sesuai dengan program pembangunan yang telah direncanakan

Baca Selengkapnya

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

2 hari lalu

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

Presiden Jokowi nge-prank jurnalis yang sudah menuggu sekitar setengah jam untuk sesi wawancara cegat atau doorstop.

Baca Selengkapnya

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

5 hari lalu

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

Saat ini yang perlu dilakukan adalah menjaga keseimbangan harga di tingkat petani maupun di tingkat peternak.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

5 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

6 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

8 hari lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya