Sekjen PDIP dan NasDem Bantah Hubungan Megawati - Paloh Renggang

Jumat, 26 Juli 2019 17:01 WIB

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri bersama Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kiri), saat deklarasi Kerjasama PDIP, Partai Nasdem dan PKB, di DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan (14/5). TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, bersama Sekretaris Jenderal Partai NasDem, Johnny G. Plate, menghampiri awak media yang berkumpul di depan Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta. Keduanya menyatakan bahwa tidak ada perseteruan di antara ketua umum mereka, yakni Megawati Soekarnoputeri dan Surya Paloh.

"Kami ingin meluruskan, di mana ada pihak-pihak yang mencoba melakukan framing bahwa koalisi tidak kompak. Padahal kami semua membangun sistem pemerintahan yang baik," kata Hasto, Jumat, 26 Juli 2019.

Sementara itu, Johnny mengatakan saat ini koalisi partai-partai pendukung Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Ma'ruf Amin sedang menyatukan kekuatan guna mengatasi permasalahan di dalam negeri. "Semua usaha untuk memecah-belah baik tokoh politik, partai politik, atau komponen bangsa itu tidak patriotik," ujar dia.

Isu kerenggangan di dalam partai-partai anggota Koalisi Indonesia Kerja merebak sejak tergelarnya pertemuan empat ketua umum partai politik pendukung koalisi pemerintah tanpa kehadiran Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputeri. Empat ketua umum itu adalah Airlangga Hartarto (Partai Golkar), Muhaimin Iskandar (PKB), Surya Paloh (Partai NasDem) dan Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan, Suharso Monoarfa, di kantor DPP NasDem, Senin pekan lalu.

Dua hari berselang Megawati menerima kunjungan rival Jokowi, Ketua Umun Partai Gerindra Prabowo Subianto, di kediamannya. Dan pada saat bersamaan, Surya Paloh menerima Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ke Kantor DPP NasDem. Di sana, Paloh menyampaikan dukungan pada Anies untuk maju di pemilihan presiden 2024.

Terkait manuver para ketua umum ini, menurut Hasto sebatas diskusi membangun kesepemahaman. Segala keputusan terkait penambahan jumlah anggota koalisi, kata dia, tergantung Jokowi. "Koalisi di pemerintahan pak Jokowi-lah yang nanti akan memutuskan bersama dengan para Ketum. Jadi kami kompak-kompak semua," kata dia.

Berita terkait

Rakernas PDIP Digelar 24-26 Mei 2024, Utut Adianto: Fokus Tentukan Sikap Politik ke Depan

1 hari lalu

Rakernas PDIP Digelar 24-26 Mei 2024, Utut Adianto: Fokus Tentukan Sikap Politik ke Depan

PDIP akan lakukan Rakernas V di kawasan Ancol, Jakarta pada 24-26 Mei 2024. Apa persiapan dan yang akan dibahas dalam Rakernas PDIP itu?

Baca Selengkapnya

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

4 hari lalu

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

PDIP masih menjaring nama-nama potensial untuk Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

4 hari lalu

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyinggung politik seni saat meninjau pameran bertajuk Melik Nggendong Lali karya Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra dan PDIP Kompak, Bilang Begini soal Persamuhan Prabowo-Megawati

4 hari lalu

Sekjen Gerindra dan PDIP Kompak, Bilang Begini soal Persamuhan Prabowo-Megawati

Rencana persamuhan antara Prabowo dan Megawati belum terwujud hingga kini. Sekjen Gerindra dan PDIP bilang begini.

Baca Selengkapnya

PDIP Bicara Pertemuan Prabowo-Megawati, Revisi UU Kementerian Negara, hingga 8 Nama Cagub Jakarta

4 hari lalu

PDIP Bicara Pertemuan Prabowo-Megawati, Revisi UU Kementerian Negara, hingga 8 Nama Cagub Jakarta

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, menjawab berbagai perkembangan politik terkini.

Baca Selengkapnya

Respons Megawati Soal Presidential Club yang Mau Dibentuk Prabowo

4 hari lalu

Respons Megawati Soal Presidential Club yang Mau Dibentuk Prabowo

Apa kata Megawati soal rencana Prabowo membentuk presidential club?

Baca Selengkapnya

PDIP Kantongi 8 Nama Bakal Calon Gubernur DKI, Siapa Saja?

4 hari lalu

PDIP Kantongi 8 Nama Bakal Calon Gubernur DKI, Siapa Saja?

Megawati telah memiliki delapan nama untuk berlaga di Pilkada DKI.

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Isyaratkan Belum Ada Momentum Tepat Pertemuan Megawati-Prabowo

5 hari lalu

Hasto PDIP Isyaratkan Belum Ada Momentum Tepat Pertemuan Megawati-Prabowo

Wacana pertemuan Prabowo-Megawati sudah dibicarakan sebelum lebaran Idulfitri pada 10 April 2024.

Baca Selengkapnya

Megawati: Saya Suka K-Pop, tapi Seni Budaya Indonesia Luar Biasa

5 hari lalu

Megawati: Saya Suka K-Pop, tapi Seni Budaya Indonesia Luar Biasa

Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri mengingatkan anak muda supaya memikirkan ulang seni budaya Indonesia.

Baca Selengkapnya

Megawati Kunjungi Pameran Seni Butet, Disambut Patung Kurus Mirip Petruk

5 hari lalu

Megawati Kunjungi Pameran Seni Butet, Disambut Patung Kurus Mirip Petruk

Didampingi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Megawati meninjau pameran bertajuk Melik Nggendong Lali dengan diterima oleh Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya