AHY Ucapkan Selamat Memimpin Indonesia Kembali kepada Jokowi

Reporter

Dewi Nurita

Minggu, 30 Juni 2019 11:02 WIB

Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono dan kedua putranya, Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono bersalaman dengan tetamu yang hadir di acara tahlilan 7 hari meninggalnya Kristiani Herrawati alias Ani Yudhoyono di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Jumat, 7 Juni 2019. TEMPO/Budiarti Utami Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengucapkan selamat kepada Joko Widodo atau Jokowi - Ma’ruf Amin yang akan ditetapkan menjadi presiden dan wakil presiden terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada sore ini, Ahad, 30 Juni 2019. "Dengan kerendahan hati kami ucapkan selamat mengemban amanah sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024," kata AHY lewat akun twitter-nya pada Ahad, 30 Juni 2019.

AHY mendoakan agar Jokowi - Ma’ruf selalu diberkahi perlindungan dan kesehatan dari Allah SWT, dan sukses memimpin Indonesia lima tahun mendatang.

Baca juga: Partai Demokrat Belum Putuskan Sikap Ikut Pemerintah atau Oposisi

Selain memberi selamat kepada Jokowi, AHY mengucapkan terima kasih atas partisipasi Prabowo - Sandiaga Uno dalam pilpres 2019. Dia berharap Prabowo - bisa tetap berkontribusi bagi negeri. “Mari terus berikan sumbangsih pemikiran dan kontribusi gagasan yang konstruktif bagi kemajuan Indonesia, negeri kita tercinta."

KPU akan menggelar rapat pleno terbuka penetapan calon presiden dan wakil presiden terpilih di kantor KPU mulai pukul 15.30 hari ini. Calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo atau Jokowi dan Ma'ruf Amin, dipastikan akan hadir dalam penetapan itu didampingi Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN), Erick Thohir bersama rombongan para ketua umum (ketum) partai Koalisi Indonesia Kerja (KIK).

Advertising
Advertising

Baca juga: AHY - Ibas Bertemu Jokowi dan Megawati, PKS Yakin Demokrat Solid

"Ketua TKN Erick Thohir akan langsung memimpin tim ini," kata Wakil Sekretaris TKN, Verry Surya Hendrawan dalam keterangan tertulis pada Sabtu malam, 29 Juni 2019.

TKN berharap pasangan Prabowo - Sandiaga Uno hadir menyaksikan penetapan presiden-wakil presiden terpilih di KPU. "TKN juga terus berdoa dan berharap agar Pak Prabowo dan Pak Sandiaga Uno hadir, bersama-sama menunjukkan kepada masyarakat dan dunia tentang kekuatan demokrasi di negara tercinta," ujar Verry. Namun, Prabowo - Sandiaga dipastikan tidak akan menghadiri acara itu.

Berita terkait

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

35 menit lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Demokrat Bilang Prabowo Sedang Mendesain Struktur Kabinet, Sebut Ada Rencana Pemisahan Kementerian

1 jam lalu

Demokrat Bilang Prabowo Sedang Mendesain Struktur Kabinet, Sebut Ada Rencana Pemisahan Kementerian

Partai Demokrat sedang menyiapkan kadernya untuk menjadi menteri di kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya

AHY Tinjau Lahan untuk Relokasi Pengungsi Erupsi Gunung Ruang, Pastikan Administrasi Tak Bermasalah

3 jam lalu

AHY Tinjau Lahan untuk Relokasi Pengungsi Erupsi Gunung Ruang, Pastikan Administrasi Tak Bermasalah

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY berangkat ke Bandara Gorontalo, Sulawesi Utara pada Ahad dini hari, 5 Mei 2024. AHY akan mengunjungi calon lahan relokasi warga pengungsi yang terdampak semburan abu vulkanik Gunung Ruang, Tagulandang, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

4 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

7 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

17 jam lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

17 jam lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

19 jam lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

22 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

1 hari lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya