Kubu Prabowo Sebut Hitung Cepat Sihir Sains, PSI: Mengada-ada

Sabtu, 27 April 2019 20:00 WIB

Mantan jurnalis Andy Budiman berbicara kepada wartawan usai mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif dari Partai Solidaritas Indonesia di kantor Dewan Pengurus Pusat PSI, Jakarta, 20 Oktober 2017. TEMPO/Putri.

TEMPO.CO, Jakarta-Juru bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Andy Budiman, mengatakan pernyataan anggota Pemenangan Nasional (BPN) Bachtiar Nasir bahwa hitung cepat sebagai sihir sains mengada-ada. Sebab, kata Andy, keakuratan hitung cepat sebagai metode ilmiah telah dipakai di berbagai belahan dunia. "Sudah ribuan quick count yang kita lakukan di Indonesia, hasilnya sangat bisa dipercaya," ujar Andy di Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat, Sabtu, 27 April 2019.

Sebelumnya, dalam orasinya kepada ratusan pendukung Prabowo-Sandi di Padepokan Silat Taman Mini Indonesia Indah, Rabu lalu, Bachtiar meragukan keakuratan dan metodologi ilmiah hasil hitung cepat yang memenangkan Joko Widodo-Ma'ruf Amin. “Emak-emak tak usah khawatir, karena quick count itu mengandung sihir sains, isinya kebusukan semua. Mereka adalah pelacur intelektual,” ujarnya.

Baca: Alasan Jokowi Tak Rayakan Berlebihan Kemenangan Versi Quick ...

Menurut Andy sistem hitung cepat malah bisa menjadi alat untuk mendeteksi kecurangan yang muncul dalam pemilu. Jadi, kata dia, tidak ada alasan menolak hitung cepat yang terbukti keakuratannya mendekati hasil pemungutan suara resmi. Ia malah mempertanyakan klaim BPN yang telah mendeklarasikan Prabowo-Sandiaga sebagai pemenang pilpres. "Tidak ada alasan untuk menyebut Pak Prabowo sebagai pemenang. Datanya mana, buktinya mana," ujar dia.

Andy kembali mempertanyakan sikap BPN yang kerap menuding penyelenggara pemilu berbuat curang. Menurutnya berbagai tuduhan yang dilontarkan BPN itu sebagaian besar tidak ada bukti dan tanpa dasar yang jelas. "Hanya ekspresi ketidakmampuan mereka menerima kenyataan bahwa kandidat mereka kalah."

Andy menilai Prabowo Subianto bersikap plin-plan dalam menerima hasil hitung cepat. Di Pilkada DKI 2017, Andy menyebutkan, Prabowo menerima hasilnya. Sebab calon yang diusung Prabowo kala itu, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, dinyatakan menang melalui hitung cepat. "Kenapa sekarang ketika hasilnya berbeda, BPN mengatakan ada kecurangan," ucap dia.

IRSYAN HASYIM

Berita terkait

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

2 hari lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

3 hari lalu

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

PSI menduga suara partainya dalam pemilihan legislatif DPRD Nias Selatan, Sumatera Utara berpindah ke Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

3 hari lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

4 hari lalu

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

Disebutkan 25 DPD PSI di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya kepada DPW PSI Jawa Tengah. Begini respons ketua DPW PSI.

Baca Selengkapnya

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

5 hari lalu

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

25 DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari sejumlah kota/kabupaten di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya terhadap DPW PSI Jawa Tengah

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

6 hari lalu

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

Hakim MK Guntur Hamzah menyoroti petitum atau permohonan PDIP yang ingin menjadikan perolehan suara PSI di DPRD Provinsi Papua Tengah menjadi nol.

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

6 hari lalu

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

PDIP meminta kepada MK agar perolehan suara PSI dan Partai Demokrat dalam pemilihan DPRD Provinsi Papua Tengah dijadikan nol.

Baca Selengkapnya

MK Tukar Posisi Anwar Usman di Pleno jika PSI Jadi Pihak Terkait PHPU Pileg

6 hari lalu

MK Tukar Posisi Anwar Usman di Pleno jika PSI Jadi Pihak Terkait PHPU Pileg

MK akan mengganti Anwar Usman dengan hakim konstitusi lain apabila ada panel sengketa pemilu yang berkaitan dengan PSI

Baca Selengkapnya

Gerindra Tegaskan Penyusunan Kabinet Prabowo Belum Dimulai

6 hari lalu

Gerindra Tegaskan Penyusunan Kabinet Prabowo Belum Dimulai

Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa presiden terpilih Prabowo Subianto belum pernah mengeluarkan susunan kabinet resmi.

Baca Selengkapnya

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

7 hari lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya