Bahas Perolehan Suara, Djoko Santoso Kumpulkan Direktur BPN

Kamis, 25 April 2019 16:40 WIB

Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga, Djoko Santoso menghadiri agenda debat capres kedua di Hotel Sultan Jakarta, Ahad, 17 Februari 2019. TeEMPO/Syafiul Hadi

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Djoko Santoso mengumpulkan sejumlah anak buahnya di markas BPN, Jalan Kertanegara 6, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada sore ini. Direktur Relawan BPN Prabowo-Sandiaga, Ferry Mursyidan Baldan mengatakan pertemuan sore itu untuk membahas perkembangan perhitungan suara pemilihan presiden 2019.

Baca juga: Cerita Djoko Santoso soal Boikot Metro TV: Dia Ngerjain Terus

"Untuk membicarakan perkembangan perhitungan suara," kata Ferry di Jalan Kertanegara 6, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis, 25 April 2019.

Ferry mengatakan, beberapa orang yang dikumpulkan, antara lain, Direktur Saksi, Direktur Advokasi, Direktur Satuan Tugas, dan Direktur Relawan. Selain membahas perkembangan perhitungan, kata Ferry, pertemuan juga akan membicarakan persiapan pemungutan suara ulang (PSU) dan rekapitulasi di tingkat kabupaten/kota.

"Termasuk update kompilasi kecurangan yang memengaruhi hasil perhitungan suara," ucap mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang ini.

Advertising
Advertising

Menurut pantauan di lokasi, beberapa petinggi BPN sudah hadir sejak sebelum pukul 16.00 WIB. Di antaranya Djoko Santoso, Ferry Mursyidan, Direktur Penggalangan BPN Glenny Kairupan, Wakil Ketua BPN Judi Magio Jusuf, Direktur Eksekutif Musa Bangun, koordinator juru debat BPN Ledia Hanifa, Wakil Direktur Relawan Ferry Juliantono, dan Wakil Ketua BPN Rachmawati Soekarnoputri.

Ada pula beberapa pendukunga Prabowo yang berasal dari kelompok Islam yang tampak masuk ke markas BPN. Dua di antaranya juru kampanye nasional BPN Ansufri Idrus Sambo dan Sekretaris Jenderal Forum Umat Islam Al Khaththath.

Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

7 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

7 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Nirina Zubir Lawan Mafia Tanah, Terima Banyak Curhatan Warga yang Senasib

8 hari lalu

Nirina Zubir Lawan Mafia Tanah, Terima Banyak Curhatan Warga yang Senasib

RIbuan pesan masuk ke media sosial Nirina Zubir. Mayoritas berisi dukungan dan curhatan pengikutnya yang sama-sama menjadi korban mafia tanah

Baca Selengkapnya

Nirina Zubir Heran eks ART Gugat BPN Meski Sudah Divonis Bersalah Kasus Mafia Tanah: Waw, Berani Ya

9 hari lalu

Nirina Zubir Heran eks ART Gugat BPN Meski Sudah Divonis Bersalah Kasus Mafia Tanah: Waw, Berani Ya

PN Jakarta Barat telah memvonis eks ART Nirina Zubir 13 tahun penjara dalam perkara mafia tanah

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

9 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Blak-blakan Nirina Zubir Bongkar Geng Mafia Tanah yang Libatkan Bekas ART

9 hari lalu

Blak-blakan Nirina Zubir Bongkar Geng Mafia Tanah yang Libatkan Bekas ART

Wawancara eksklusif Tempo dengan Nirina Zubir seputar kasus dugaan mafia tanah yang melibatkan bekas ART ibunya

Baca Selengkapnya

Rapat Perdana di DPR, AHY Diberondong Pertanyaan soal Mafia Tanah

40 hari lalu

Rapat Perdana di DPR, AHY Diberondong Pertanyaan soal Mafia Tanah

Dalam rapat kerja perdananya dengan Komisi II DPR, AHY diberondong sejumlah pertanyaan soal mafia tanah.

Baca Selengkapnya

Cerita AHY Dua Minggu jadi Menteri ATR, Diberondong Aduan via Ponsel dan Medsos soal Mafia Tanah hingga..

58 hari lalu

Cerita AHY Dua Minggu jadi Menteri ATR, Diberondong Aduan via Ponsel dan Medsos soal Mafia Tanah hingga..

AHY mendapat pengaduan masyarakat soal mafia tanah ketika baru dua minggu menjabat Menteri ATR/BPN.

Baca Selengkapnya

Diberi Mandat Menteri ATR, AHY Blak-blakan soal 3 PR dari Jokowi

58 hari lalu

Diberi Mandat Menteri ATR, AHY Blak-blakan soal 3 PR dari Jokowi

AHY mengatakan ada tiga hal yang ditugaskan Presiden Jokowi kepada dirinya sebagai Menteri ATR sekaligus Kepala BPN.

Baca Selengkapnya

AHY Janji Berantas Mafia Tanah: Kalau Ada Masyarakat Kecil Dizalimi, Kita Bela Habis, Kita Harus Tegas

29 Februari 2024

AHY Janji Berantas Mafia Tanah: Kalau Ada Masyarakat Kecil Dizalimi, Kita Bela Habis, Kita Harus Tegas

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan (ATR/BPR) Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY menyatakan komitmennya untuk terus memberantas mafia tanah.

Baca Selengkapnya