Yakin Jokowi Bakal Menang Pilpres, FX Hadi Rudyatmo Cukur Gundul

Kamis, 18 April 2019 01:19 WIB

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Solo FX Rudi Hadyatmo usai menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 Desember 2018. Tempo/Friski Riana

TEMPO.CO, Solo - Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Solo FX Hadi Rudyatmo mencukur rambutnya hingga gundul lantaran yakin kemenangan Joko Widodo atau Jokowi dalam pemilihan presiden, Rabu malam 17 April 2019. Aksi gundul itu juga diikuti oleh beberapa kader PDIP lainnya.

Baca juga: Kisah di Panti Disabilitas: Pilih Jokowi, Coblosnya Gambar Garuda

Pria yang juga menjabat sebagai Wali Kota Solo itu mengundang tukang pangkas rambut ke kantor DPC PDIP Solo. Rudyatmo langsung mengambil giliran pertama untuk dipotong rambutnya. Dengan peralatan yang dibawanya, tukang pangkas itu mampu mencukur gundul hanya dalam waktu beberapa menit saja.

"Ini merupakan wujud rasa syukur," kata Rudyatmo. Hasil quick count beberapa lembaga survei menunjukkan Jokowi unggul dengan perolehan suara 55 persen. "Hasil ini membuat kami bersyukur," kata dia.

Apalagi, perolehan suara untuk Jokowi di Kota Solo juga diprediksi mampu melebihi target. Berdasar penghitungan internal sementara yang dilakukan, Jokowi sudah unggul sekitar 82 persen. "Padahal targetnya hanya 80 persen," kata pria berkumis tebal itu.

Dia menyebut bahwa perwujudan rasa syukur dengan cukur gundul itu juga digunakan untuk mencegah adanya simpatisan yang meluapkan kegembiraannya dengan konvoi sepeda motor. "Lebih baik kami ajak untuk potong gundul saja," kata dia.

Meski demikian, Rudyatmo menyatakan bahwa pihaknya tetap menghormati penghitungan yang baru akan dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum sebagai penyelenggara pemilu. "Kami juga mengajak para kader dan simpatisan untuk menunggu hasil pengumuman dari KPU," kata dia.

Baca berita Jokowi lainnya di Tempo.co

AHMAD RAFIQ

Advertising
Advertising

Berita terkait

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

1 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

3 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

11 jam lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

12 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

13 jam lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

1 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

1 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

1 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

1 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya