H-1 Pencoblosan, Prabowo Resmikan Masjid Nurul Wathan

Selasa, 16 April 2019 19:14 WIB

Calon presiden Prabowo Subianto meresmikan masjid di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Selasa 16 April 2019. Foto: Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Sehari menjelang pencoblosan Pemilu dan Pilpres 2019, calon presiden Prabowo Subianto meresmikan masjid di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Selasa 16 April 2019. Masjid itu diberi nama Nurul Wathan.

Baca juga: Masa Tenang, Prabowo Hadiri Wisuda hingga Resmikan Masjid

Dalam acara peresmian itu, Prabowo secara simbolis menggunting pita tanda diresmikannya masjid Nurul Wathan. Ia didampingi beberapa tokoh seperti Kiai Abdul Rasyid Syafii, Ansufri Idrus Sambo, Salim Segaf Al-Jufri, Sohibul Iman, Amien Rais, Djoko Santoso, Fadli Zon, Fahri Hamzah, serta putra sulung musisi Ahmad Dhani, Al-Ghazali.

"Dengan mengucapkan bismillaahirrahmaanirrahim, maka saya resmikan Masjid Nurul Wathan ini," kata Prabowo saat menggunting pita tanda peresmian masjid, seperti dalam siaran persnya, Selasa, 16 April 2019.

Dalam kesempatan itu, Prabowo mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para ulama, kiai, dan tokoh-tokoh nasional yang hadir dalam peresmian Masjid Nurul Wathan tersebut. "Alhamdulillah kita berkumpul untuk meresmikan Masjid Nurul Wathan di Padepokan Garuda Yaksa ini, Saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas perhatian yang besar yang diberikan besar, dan hadir pula tokoh-tokoh besar disini, ulama besar dan tokoh-tokoh nasional," ujar Prabowo.

Advertising
Advertising

Prabowo menuturkan pembangunan masjid di areal kediamannya itu hanya membutuhkan waktu selama tiga bulan. Menurut dia, para pekerja pembangunan masjid sebelumnya memprediksi bangunan itu dapat selesai dengan waktu yang cukup lama.

"Alhamdulillah masjid ini baru selesai tadi pagi, lampu baru dipasang kemarin pagi, karpet baru selesai subuh tadi, ini kurang dari 3 bulan kita bangun. Padahal ini diprediksi penyelesaiannya memakan waktu yang cukup lama, tetapi saya minta agar masjid ini dapat selesai sebelum 17 april. Dan alhamdulillah Allah SWT memberikan kemudahan dan hari ini masjid ini dapat kita gunakan bersama," tutur dia.

Baca juga: Bertemu Prabowo Subianto, Adik Ahok: Pemimpin Berhati Besar

Usai memberi sambutan, Prabowo kemudian menanam pohon di area sekitaran masjid Nurul Wathan. Harapan Prabowo, pohon tersebut dapat memberi keteduhan bagi masyarakat yang menjalankan ibadah di masjid ini.

Dalam siaran pers itu, pemilihan nama Nurul Wathan untuk masjid ini diberikan oleh dai Adi Hidayat. Nurul Wathan memiliki arti Cahaya Tanah Air atau Cahaya Kebangsaan.

Berita terkait

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

1 jam lalu

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

Politikus Gerindra mengatakan belum ada komunikasi langsung dari PKS untuk bergabung dengan koalisi Prabowo.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Lengkap Jubir Prabowo Soal Presidential Club

2 jam lalu

Penjelasan Lengkap Jubir Prabowo Soal Presidential Club

Presidential club adalah istilah yang bisa disematkan untuk silaturahmi para mantan presiden dengan presiden yang sedang menjabat.

Baca Selengkapnya

Luhut Diminta Klarifikasi Soal Orang Toksik di Pemerintahan Prabowo: Agar Tak Ada Tuduhan

3 jam lalu

Luhut Diminta Klarifikasi Soal Orang Toksik di Pemerintahan Prabowo: Agar Tak Ada Tuduhan

Menurut pengamat politik Universitas Al-Azhar, Ujang Komarudin, ada kemungkinan Luhut merujuk kepada figur atau kelompok tertentu melalui pernyataan tersebut.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Jubir Luhut Soal Orang "Toxic" di Pemerintahan Prabowo-Gibran

4 jam lalu

Penjelasan Jubir Luhut Soal Orang "Toxic" di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Juru bicara Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan maksud dari orang toxic dalam pemerintahan. Sebelumnya, Luhut menyebut istilah itu saat berpesan kepada Prabowo Subianto tentang kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

5 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Demokrat Bilang Prabowo Sedang Mendesain Struktur Kabinet, Sebut Ada Rencana Pemisahan Kementerian

6 jam lalu

Demokrat Bilang Prabowo Sedang Mendesain Struktur Kabinet, Sebut Ada Rencana Pemisahan Kementerian

Partai Demokrat sedang menyiapkan kadernya untuk menjadi menteri di kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bentuk Presidential Club, Pengamat Sebut Ada Ketegangan dalam Transisi Kepemimpinan

7 jam lalu

Prabowo Bentuk Presidential Club, Pengamat Sebut Ada Ketegangan dalam Transisi Kepemimpinan

Pengamat politik menilai, gagasan Presidential Club Prabowo mungkin saja hasil dari melihat transisi kepemimpinan Indonesia yang seringkali ada ketegangan.

Baca Selengkapnya

Demokrat Wanti-wanti Jangan Ada Partai di Pemerintahan Prabowo tapi Terasa Oposisi

10 jam lalu

Demokrat Wanti-wanti Jangan Ada Partai di Pemerintahan Prabowo tapi Terasa Oposisi

Demokrat mewanti-wanti agar tak ada partai di pemerintahan rasa oposisi.

Baca Selengkapnya

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

11 jam lalu

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Gerindra mengatakan Gelora tak tolak PKS gabung ke pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Alasan PDIP Sebut Oposisi Perlu Ada dalam Pemerintahan

11 jam lalu

Alasan PDIP Sebut Oposisi Perlu Ada dalam Pemerintahan

PDIP menilai oposisi diperlukan dalam sistem pemerintahan.

Baca Selengkapnya