Hashim Bantah Prabowo Akan Tutup Tambang Timah Jika Terpilih

Kamis, 4 April 2019 19:33 WIB

Hashim Djojohadikusumo, adik Prabowo Subianto, saat menghadiri dialog kebangsaan 'Kebhinekaan dan Pemilu Damai' di Gedung Bhayangkari, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu, 27 Januari 2019. Tempo/Ryan Dwiky Anggriawan

TEMPO.CO, Pangkalpinang - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo membantah calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto akan menutup pertambangan timah jika terpilih.

Baca: TNI AU Sebut Prabowo Gagal Terbang Tak Ada Kaitan dengan Sukhoi

"Kami dengar ada fitnah dan hoax keji seolah-olah Prabowo-Sandi akan menutup tambang timah. Itu saya pastikan tidak benar. Itu hoax," ujar Hashim saat berorasi mewakili Prabowo dalam kampanye terbuka yang digelar di Lapangan Sepakbola Pasir Putih, Kota Pangkalpinang, Kamis, 4 April 2019.

Meski tidak menyebutkan solusi mengatasi karut-marut pertambangan timah yang terjadi saat ini, Hashim mengajak pendukung Prabowo-Sandi di Bangka Belitung untuk tidak percaya penyebaran hoax.

"Jangan percaya kabar (Penutupan Tambang Timah) itu. Itu termasuk hoax dan fitnah yang sengaja ditujukan kepada Prabowo-Sandi," ujar dia.

Advertising
Advertising

Dalam kampanye di Pulau Bangka, Hashim mengatakan pasangan Prabowo-Sandi berjanji akan menurunkan harga sembako, listrik, hingga menciptakan lapangan pekerjaan baru jika terpilih menjadi presiden.

Ketua DPD Partai Gerindra Bangka Belitung Erzaldi Rosman mengaku seluruh kader Gerindra, partai koalisi dan seluruh pendukung tidak kecewa dengan ketidakhadiran Prabowo yang sebelumnya sudah dijadwalkan akan hadir.

"Nanti tanggal 7 akan ada kegiatan puncak kampanye dan besok beliau (Prabowo) kalau tidak salah akan kampanye di Jawa Timur. Beliau juga dalam kondisi kurang sehat. Daripada tidak maksimal kampanyenya nanti, lebih baik istirahat dulu," ujar dia.

Baca: FPI Sebut Yusril Ingin Adu Domba Rizieq Shihab dengan Prabowo

Erzaldi menambahkan selain memenangkan Prabowo-Sandi di pilpres, Gerindra Bangka Belitung juga menargetkan meraih suara terbanyak di Pemilu 2019 dan menguasai pemilihan legislatif. "Target kami memenangkan semua kompetisi di Pemilu 2019," ujar dia.

Berita terkait

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

2 jam lalu

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

Zulhas menganggap dukungan dari NasDem dan PKB ke Prabowo sebagai sesuatu yang biasa saja. Ia mengimbau masyarakat tak baper.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Demokrat: Gagasan Politik Tingkat Tinggi

3 jam lalu

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Demokrat: Gagasan Politik Tingkat Tinggi

Politikus Demokrat anggap gagasan Prabowo Subianto yang ingin membentuk Presidential Club sebagai politik tingkat tinggi.

Baca Selengkapnya

Ulas Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Pakar Khawatir Hukum Ketinggalan dari Perkembangan Masyarakat

3 jam lalu

Ulas Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Pakar Khawatir Hukum Ketinggalan dari Perkembangan Masyarakat

Ni'matul Huda, menilai pernyataan hakim MK Arsul Sani soal dalil politisasi bansos tak dapat dibuktikan tak bisa diterima.

Baca Selengkapnya

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

5 jam lalu

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mendukung usulan pembentukan presidential club dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran: Soal Kabinet hingga Pesan dari Luhut

6 jam lalu

Prabowo-Gibran: Soal Kabinet hingga Pesan dari Luhut

Luhut menyampaikan pesannya kepada Prabowo Subianto selaku presiden terpilih periode 2024-2029, untuk tidak membawa orang toxic ke dalam kabinet

Baca Selengkapnya

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

6 jam lalu

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

Dengan perolehan 12 kursi di Pileg, Gerindra bisa mengusung pasangan calon sendiri di Pilkada 2024 Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

7 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

9 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

13 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua DPRA Sebut Prabowo Bakal Kembalikan Dana Otsus Aceh 2 Persen

19 jam lalu

Wakil Ketua DPRA Sebut Prabowo Bakal Kembalikan Dana Otsus Aceh 2 Persen

Wakil Ketua DPRA Safarudin mengatakan meski suara Prabowo di Pilpres 2024 kalah di Aceh, namun dia berkomitmen kembalikan dana otsus 2 persen.

Baca Selengkapnya