Jokowi ke Pengusaha: Kalau Ada yang Garap Tol, Saya Kasih Sepeda

Reporter

Dewi Nurita

Jumat, 22 Maret 2019 10:03 WIB

Calon Presiden Joko Widodo atau Jokowi tiba dalam acara deklarasi dukungan pengusaha untuk Jokowi-Amin di Istora Senayan, Jakarta, 21 Maret 2019. Sekitar 10.000 pengusaha mendeklarasikan dukungan untuk memenangkan Capres-Cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin untuk pada Pilpres 2019. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden inkumben Joko Widodo atau Jokowi menyindir para pengusaha yang pernah memprotes karena proyek tol selalu digarap Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Jokowi mengatakan bukan pemerintah yang tidak ingin memberikan proyek, melainkan swasta yang tidak ingin menggarap proyek itu.

Menurut Jokowi, ia telah menyampaikannya sejak awal dengan syarat internal rate of return (IRR) di bawah 10. “Siapa yang mau? Silakan tunjuk jari, saya beri sepeda," ujar Jokowi ketika berpidato dalam acara deklarasi dukungan pengusaha pekerja pro Jokowi di Istora Senayan, Jakarta pada Kamis malam, 21 Maret 2019.

Baca: Erwin Aksa : Hipmi dan Kadin, Kepalanya ke Jokowi, Badan ke Sandi

Jokowi menjelaskan perusahaan pelat merah banyak menggarap proyek tol karena mempertimbangkan IRR atau indikator tingkat efisiensi suatu investasi itu. Dengan mempertimbangkan IRR, lebih banyak dikerjakan oleh BUMN karena bisa disuntik penyertaan modal negara (PMN) untuk menggarap tol yang tingkat keuntungannya kecil. Sedangkan perusahaan swasta tidak mungkin mendapatkan suntikan modal dari negara.

Menurut Jokowi, pembangunan tol dalam periode pertama pemerintahannya memang sengaja jor-joran untuk membangun infrastruktur.

Advertising
Advertising

Baca: Jawaban JK Saat Ditanya Beda Pemerintahan Jokowi dan SBY

Ketua Kadin Rosan Roeslani merupakan salah satu orang yang protes ke Jokowi agar proyek jangan cuma digarap BUMN, tapi juga swasta. Dalam peringatan HUT ke50 Kadin Indonesia pada September 2018, Jokowi juga mengungkap alasan yang sama mengenai BUMN banyak menggarap proyek jalan tol, sebagai respons protes Rosan. "Saya tahu Pak Rosan bilang, Pak Presiden jangan banyak jalan tol dikerjakan oleh BUMN, yang kerjain swasta saja'," kata Jokowi di Hotel Ritz-Carlton, Pacific Place, Jakarta pada September 2018.

Kini, Rosan menjadi anggota Tim Kampanye Nasional Jokowi - Ma'ruf. Rosan juga hadir dalam acara deklarasi dukungan pengusaha pekerja pro Jokowi di Istora Senayan, Jakarta pada Kamis malam, 21 Maret 2019. Dia hanya tertawa ketika Jokowi kembali menyindirnya.

Berita terkait

Presiden Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

15 menit lalu

Presiden Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

34 menit lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

46 menit lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

1 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

1 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

2 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

2 jam lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

2 jam lalu

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

Presiden Jokowi memilih untuk menyaksikan laga Timnas U-23 Indonesia melwan Irak dari kamarnya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

5 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Mendampingi Presiden Jokowi Gowes di Mataram

5 jam lalu

Mentan Amran Mendampingi Presiden Jokowi Gowes di Mataram

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman turut serta bersama presiden menyapa warga Mataram.

Baca Selengkapnya