Sandiaga Uno Ceritakan Awal-mula jadi Mentor Bos Bukalapak

Minggu, 17 Februari 2019 07:55 WIB

Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menerima dompet dukungan dari pendukungnya saat melakukan kampanye di Cibaduyut, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 23 Januari 2019. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Calon wakil presiden Sandiaga Uno enggan mengomentari polemik cuitan CEO Bukalapak Achmad Zaky. Sandiaga mengaku tak mau nimbrung lantaran akan menjadi bias politik.

Baca juga: Jenguk Ahmad Dhani, Sandiaga: Beliau Banyak Tersenyum

Sandiaga Uno, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, ini lebih sepakat cuitan Achmad Zaky tersebut dibawa ke arah diskursus riset di bidang industri 4.0. "Saya ingin ini diskursusnya bukan ke politik, tapi research and development," kata Sandiaga di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu, 16 Februari 2019.

Meski begitu, Sandiaga Uno mau bercerita mengenai kedekatannya dengan Zaky. Sandiaga mengatakan dirinya dan Zaky memang dekat sedari lama. Bahkan, ucapnya, hubungan mereka berdua seperti mentor dan anak bimbingan.

"Saya mentor dan dia mentee. Alhamdulillah sekarang Zaky sudah menjadi unicorn's leader, saya bangga banget," ujarnya.

Advertising
Advertising

Sandiaga mengatakan, kedekatannya dengan Zaky bisa ditelusuri melalui berbagai rekam jejak digital. Dia pun mengaku bangga dengan perkembangan Bukalapak yang didirikan Zaky menjadi salah satu unicorn di Indonesia.

Sandiaga menyebut Bukalapak juga telah tumbuh melebihi perusahaan yang dia dirikan lebih dari 20 tahun lalu, PT Saratoga Investama. Padahal, Bukalapak berdiri belum sampai sepuluh tahun. "Ini menajdi kebanggaan Indonesia. Mestinya kita mendukung Bukalapak," ujarnya.

Cerita kedekatan Sandiaga dan Zaky juga dibenarkan politikus Gerindra, yang juga sahabat keduanya sejak lama, Miftah Sabri. Miftah mengatakan, Sandiaga dan Zacky sudah berkenalan sejak sekitar 2007.

Perkenalan itu bermula saat Sandiaga, saat itu Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia, menggelar acara Hipmi pergi ke perguruan-perguruan tinggi. Sandiaga menjadi pemateri yang berbicara soal wirausaha. Adapun Zaky dulu merupakan salah satu peserta di acara yang diisi Sandiaga.

Setelah itu, keduanya berkenalan dan bertukar kontak. Miftah mengatakan, Zaky juga bertemu dengan Sandiaga di awal-awal memulai Bukalapak. "Zaky adalah seorang anak muda peserta pelatihan itu yang mendatangi Sandi setelah acara," kata Miftah kepada Tempo, Jumat, 15 Februari 2019.

Achmad Zaky belum bisa dimintai konfirmasi. Pesan yang dikirim ke nomornya belum direspons. Namun dalam beberapa kesempatan sebelum, Zaky pernah mengakui Sandiaga sebagai mentornya. Salah satunya saat menjadi pembicara bersama Sandiaga di Hotel Fairmont, Jakarta, pada Juli 2017.

"Mentor saya adalah Bang Sandiaga uno. Saya masih ingat saat kuliah dahulu bertemu beliau, dan salah satu yang menginspirasi untuk membuat dan membesarkan Bukalapak," ujar Zaky.

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

2 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

3 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

5 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

7 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

7 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

8 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

8 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

9 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

9 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya