Temui Mulan Jameela, Prabowo Janji Akan Kunjungi Ahmad Dhani

Selasa, 5 Februari 2019 10:37 WIB

Calon presiden Prabowo Subianto (tengah) mengunjungi keluarga musisi Ahmad Dhani di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin malam, 4 Februari 2019. Istimewa.

TEMPO.CO, Jakarta -Calon presiden Prabowo Subianto mengunjungi keluarga musisi Ahmad Dhani pada Senin malam, 4 Februari 2019. Prabowo menemui ibunda dan istri Dhani, Joyce Theresia Pamela Kohler dan Mulan Jameela di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan didampingi dua Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon dan Sugiono.

Dalam keterangan tertulis tim media Prabowo - Sandiaga Uno yang diterima Selasa, 5/2, capres nomor urut 02 itu datang untuk memberikan dukungan moral kepada juru kampanye nasional Badan Pemenangan Nasional yang kini tengah dibui itu. "Tetap sabar, dan tetap kuat bu, Kedatangan saya beserta rombongan untuk memberikan dukungan moril kepada ibu dan keluarga," kata Prabowo .

Prabowo mengatakan dia juga akan mengunjungi Dhani dalam waktu dekat. Dhani kini ditahan di Lembaga Permasyarakatan Cipinang atas kasus ujaran kebencian dan pelanggaran Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE). Hakim menilai Dhani melanggar pasal 45a ayat (2) juncto pasal 28 ayat (2) Undang-undang Nomor 19 Tahun 2006 tentang ITE juncto pasal 55 ayat (1) Kitab Undang-undang Hukum Pidana.

Ketua Umum Partai Gerindra ini juga juga meminta seluruh kader dan koalisinya di pemilihan presiden 2019 untuk mendukung Ahmad Dhani. Prabowo berjanji akan mengambil langkah hukum yang diperlukan untuk membantu Dhani.

Kasus Ahmad Dhani ini bermula saat dia menulis cuitan di akun Twitternya yang dianggap menyebarkan kebencian kepada pendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. Di akun bernama@AHMADDHANIPRAST menulis, "Yang menistakan agama si Ahok...yang diadili KH Ma'ruf Amin."

Advertising
Advertising

Kedua, "Siapa saja yang pendukung penista agama adalah bajingan yang perlu diludahi MUKANYA-ADP", serta "Kalimat Skla pertama KETUHANAN YME, PENISTA Agama jadi Gubernur...kalian WARAS???-ADP".

Berita terkait

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

16 menit lalu

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

Ditanya terkait ciri-ciri orang toxic tidak sepaham visi misi Prabowo-Gibran, Gibran mengaku tidak tahu orang yang dimaksud Luhut tersebut.

Baca Selengkapnya

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

38 menit lalu

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

Orang toxic merupakan individu yang secara terus-menerus memberikan dampak negatif terhadap kehidupan dan emosional orang lain.

Baca Selengkapnya

Gibran Dukung Presidential Club Usulan Prabowo: Satukan Mantan Pemimpin

45 menit lalu

Gibran Dukung Presidential Club Usulan Prabowo: Satukan Mantan Pemimpin

Rencana Prabowo membentuk presidential club didukung oleh Gibran. Ia mengatakan pembentukan klub itu untuk menyatukan para pemimpin negeri ini.

Baca Selengkapnya

Luhut Ingatkan Prabowo Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan, Apa Ciri-ciri Orang Toxic?

58 menit lalu

Luhut Ingatkan Prabowo Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan, Apa Ciri-ciri Orang Toxic?

Orang toxic mengarah kepada karakter orang yang suka menghasilkan dampak negatif.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Ingatkan Potensi Separatisme Akibat Konflik Tambang, Minta Jokowi Diadili

2 jam lalu

Faisal Basri Ingatkan Potensi Separatisme Akibat Konflik Tambang, Minta Jokowi Diadili

Faisal Basri menyinggung soal opsi mekanisme peradilan melalui Mahkamah Militer Luar Biasa (Mahmillub) untuk menjerat Jokowi.

Baca Selengkapnya

Sepakat dengan Luhut, Demokrat Tak Ingin 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

3 jam lalu

Sepakat dengan Luhut, Demokrat Tak Ingin 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

Partai Demokrat sepakat dengan pesan Luhut Binsar Pandjaitan kepada Presiden terpilih Prabowo untuk tidak membawa orang toxic ke kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Relawan Tak Menolak Partai Pendukung Anies Gabung ke Pemerintahan Prabowo

5 jam lalu

Relawan Tak Menolak Partai Pendukung Anies Gabung ke Pemerintahan Prabowo

Relawan tak menolak jika partai pendukung Anies-Muhaimin ingin bergabung dengan pemerintahan baru Prabowo - Gibran.

Baca Selengkapnya

Soal Pesan Luhut ke Prabowo, Pengamat Sebut 'Orang Toxic' Bisa Menyasar Siapapun

6 jam lalu

Soal Pesan Luhut ke Prabowo, Pengamat Sebut 'Orang Toxic' Bisa Menyasar Siapapun

Menurut Adi, menteri toxic yang dimaksud Luhut bisa menjadi racun bagi presiden dan merugikan pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Usulan Menteri di Kabinet Prabowo: PAN Siapkan Eko Patrio, Demokrat Utamakan AHY

6 jam lalu

Usulan Menteri di Kabinet Prabowo: PAN Siapkan Eko Patrio, Demokrat Utamakan AHY

Siapa yang bakal mengisi posisi menteri di kabinet Prabowo menjadi perhatian publik. PAN dan Demokrat masing-masing menyebut nama Eko Patrio dan AHY.

Baca Selengkapnya

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

8 jam lalu

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

Luhut menyebut istilah toxic saat berpesan kepada Prabowo Subianto tentang pemerintahan mendatang. Siapa yang dimaksud Luhut?

Baca Selengkapnya