Gus Ipul Diusulkan Pimpin Gerakan Kiai Dukung Jokowi - Ma'ruf

Reporter

Antara

Kamis, 24 Januari 2019 20:14 WIB

Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (kedua kiri) berpose bersama sejumlah santri usai Upacara Hari Santri 2017 di Tugu Pahlawan Surabaya, Jawa Timur, 22 Oktober 2017. Kegiatan itu bertema Santri Mandiri NKRI Hebat. ANTARA

TEMPO.CO, Surabaya-Sejumlah kiai sepuh di Jawa Timur mengusulkan nama Wakil Gubernur Saifullah Yusuf alias Gus Ipul untuk memimpin gerakan para kiai mendukung pasangan Jokowi - Ma'ruf. "Kenapa diusulkan nama Gus Ipul? Sebab beliau yang mampu merangkul kiai-kiai sehingga menambah kekuatan untuk pasangan nomor 01," ujar salah seorang kiai, KH Ahmad Fahrur Rozi, di Surabaya, Kamis, 24 Januari 2019.

Menurut Fahrur Rozi usulan tersebut sudah direstui oleh KH Ma'ruf Amin saat pertemuan di salah satu hotel di Surabaya pada Rabu malam, 23 Januari 2019. "Kiai Ma'ruf sudah sepakat dan Gus Ipul sejatinya telah bersedia. Tapi menunggu setelah 12 Februari bersamaan dengan berakhirnya masa jabatan beliau sebagai Wakil Gubernur Jawa Timur," ucap Gus Fahrur, sapaan akrabnya.

Baca: Bertemu Sandiaga, Gus Ipul Manut Para Kiai Soal Dukungan Pilpres

Pengasuh Pondok Pesantren An Nur Bululawang, Malang itu mengklaim bahwa selama ini mayoritas kiai sepuh di Jawa Timur mendukung Jokowi-Kiai Ma'ruf. Namun karena belum ada pemimpin dalam satu wadah, maka sikap tersebut belum tampak.

"Karena itu kami butuh figur komandan seperti Gus Ipul dengan harapan mampu semakin mengangkat elektabilitas Kiai Ma'ruf, sekaligus target menang di atas 70 persen di Jatim tercapai," katanya.

Beberapa program, kata dia, telah disiapkan. Seperti konsolidasi gerakan ke alumni santri hingga menggelar pertemuan besar di Jakarta sebagai wujud dukungan kiai sepuh.

Simak: Cerita Ma'ruf Amin Ibaratkan Ulama seperti Daun Salam

Sebelumnya, di sela safari politik di Jawa Timur, Ma'ruf Amin telah bertemu dengan beberapa kiai sepuh, yakni pendiri Pondok Pesantren Lirboyo KH Anwar Manshur, pengasuh Pondok Pesantren Al Falah KH Zainuddin Djazuli, Pengasuh Pondok Pesantren Al Amin KH Anwar Iskandar dan Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama KH Miftahul Akhyar.

Pemilihan Presiden diselenggarakan pada 17 April 2019 dan diikuti dua pasangan calon, yaitu Jokowi-KH Ma`ruf Amin di nomor urut 01, kemudian Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di nomor urut 02. Gus Ipul dinilai Fahrur dapat mempersatukan ulama sepuh yang selama ini belum terkoordinir.


Berita terkait

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Ma'ruf Amin berharap permainan Timnas Indonesia U-23 terus konsisten setelah mengalahkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

2 hari lalu

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Jokowi memastikan pemerintah mendukung proses peralihan pemerintahan ke Prabowo-Gibran dapat berjalan baik dan lancar.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

3 hari lalu

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

Dalam menjalankan tugas dan wewenangnya Presiden dibantu Wakil Presiden. Presiden juga dibantu para menteri. Lalu, apa bedanya Wapres dengan menteri?

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

3 hari lalu

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

Partai Demokrat menegaskan langkah Prabowo yang akan menempatkan orang berdasarkan kebutuhan itu bukan sebagai bentuk politik bagi-bagi kue.

Baca Selengkapnya

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

3 hari lalu

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

Usai mengunjungi Ma'ruf Amin, Gibran mengaku mendapat wejangan ini. Selain itu, Gibran juga disebut mengundang Ma'ruf ke Solo. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Bertemu Gibran, Ma'ruf Amin Sebut Wapres Tak Punya Stempel Ambil Keputusan

3 hari lalu

Bertemu Gibran, Ma'ruf Amin Sebut Wapres Tak Punya Stempel Ambil Keputusan

Dalam pertemuan dengan Gibran, Ma'ruf Amin menekankan pentingnya kentinuitas program-program pemerintah, terutama terkait pemerataan pembangunan.

Baca Selengkapnya

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

3 hari lalu

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

Dalam pertemuan dengan Ma'ruf Amin, Gibran menyampaikan meminta wapres meresmikan tempat wisata di Solo pada Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Jubir Wapres Ma'ruf Amin Sebut Belum Ada Agenda Bertemu dengan Prabowo

4 hari lalu

Jubir Wapres Ma'ruf Amin Sebut Belum Ada Agenda Bertemu dengan Prabowo

Juru Bicara Wakil Presiden RI, Masduki Baidlowi, mengklaim belum ada agenda pertemuan antara Ma'ruf Amin dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Korea Selatan, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Pemain Timnas U-23 Tampil Percaya Diri

4 hari lalu

Indonesia vs Korea Selatan, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Pemain Timnas U-23 Tampil Percaya Diri

Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap para pemain Timnas U-23 bermain dengan penuh percaya diri melawan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Pesan Ma'ruf Amin ke Gibran: Sinergi Presiden dan Wapres seperti Permainan Badminton

4 hari lalu

Pesan Ma'ruf Amin ke Gibran: Sinergi Presiden dan Wapres seperti Permainan Badminton

Gibran mengaku mendapat wejangan dari Wapres Ma'ruf Amin soal pentingnya sinergi dengan presiden.

Baca Selengkapnya