WNI di Taiwan Luncurkan Kiai Ma'ruf Amin Lovers International

Reporter

Antara

Minggu, 20 Januari 2019 21:46 WIB

Ma'ruf Amin bersama Relawan Milenial Jokowi Maruf (Remaja) dalam acara Pelepasan Bantuan dari Remaja Tanggap Darurat Bencana Banten dan Lampung di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat. Senin 24 Desember 2018. Tempo/ Fikri Arigi.

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 250 Warga Negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Taiwan meluncurkan KMA (Kiai Ma'ruf Amin) Lovers International, Minggu, 20/1, waktu setempat. Perkumpulan ini bertekad memenangkan pasangan Jokowi - Ma'ruf dalam Pemilihan Presiden 2019.

Para WNI yang terdiri atas tenaga kerja Indonesia (TKI), Persatuan Umat Islam di Taiwan, pelajar, mahasiswa, dan generasi milenial itu berkumpul di Ballroom Caesar Park Hotel, Taipei, Zhongxiiao West Road, ZhongZheng District. "KH Ma'ruf Amin punya jasa besar di Taiwan, khususnya untuk kami para TKI," kata Agus Susanto, tokoh keagamaan masyarakat Indonesia di Taiwan yang juga Rois Syuriah PCI NU Taiwan dikutip dari siaran pers.

Jasa Ma'ruf Amin itu, antara lain, menyarankan kepada pemerintah Taiwan agar jenazah muslim yang meninggal diurus secara syariat dan dilakukan di PCI NU Taiwan. Begitu juga untuk setiap permasalahan TKI dan juga kesehatan. "Bahkan beliau menggagas sertifikasi makanan halal untuk para muslim di sini. Jasanya sangat besar dan tak akan pernah terlupakan," ujar Agus.

Ketua KMA Lovers International, Nurhidayat, mengatakan Ma'ruf Amin merupakan tokoh yang sangat perhatian dalam membangun solidaritas dan kesatuan umat. Menurut dia, pasangan Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin merupakan perpaduan umaro dan ulama akan mengantarkan Indonesia maju.

"Kami yang tergabung dalam KMA Lovers Internasional bukan cuma sebatas pengagum KH Ma'ruf Amin, tapi juga bertekad memenangkannya dalam Pilpres 2019," tutur Nur Hidayat.

Total ada 275 ribu pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Taiwan yang akan menggunakan hak pilihnya pada 14 April 2019 atau lebih cepat tiga hari dari pencoblosan di Indonesia yang akan berlangsung serentak pada 17 April 2019. Pada Pilpres 2014, Jokowi yang berpasangan dengan Jusuf Kalla meraih 97 persen suara.

"Target kami di Taiwan pada Pilpres 2019 adalah meraih kemenangan mutlak 100 persen. Kami akan mengawalnya secara saksama," ucap Nur Hidayat, menegaskan.

ANTARA

Advertising
Advertising

Berita terkait

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

17 jam lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

19 jam lalu

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menerima lawatan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah di Istana Wapres.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

1 hari lalu

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

Menteri Keuangan Sri Mulyani menemui Wakil Presiden Maruf Amin untuk melaporkan hasil pertemuan IMF-World Bank Spring Meeting dan G20 yang saya hadiri di Washington DC. pekan lalu. Dalam pertemuan itu, Sri Mulyani pun membahas mitigasi dampak geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

4 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Ma'ruf Amin berharap permainan Timnas Indonesia U-23 terus konsisten setelah mengalahkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

4 hari lalu

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Jokowi memastikan pemerintah mendukung proses peralihan pemerintahan ke Prabowo-Gibran dapat berjalan baik dan lancar.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

5 hari lalu

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

Dalam menjalankan tugas dan wewenangnya Presiden dibantu Wakil Presiden. Presiden juga dibantu para menteri. Lalu, apa bedanya Wapres dengan menteri?

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

5 hari lalu

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

Partai Demokrat menegaskan langkah Prabowo yang akan menempatkan orang berdasarkan kebutuhan itu bukan sebagai bentuk politik bagi-bagi kue.

Baca Selengkapnya

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

5 hari lalu

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

Usai mengunjungi Ma'ruf Amin, Gibran mengaku mendapat wejangan ini. Selain itu, Gibran juga disebut mengundang Ma'ruf ke Solo. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Bertemu Gibran, Ma'ruf Amin Sebut Wapres Tak Punya Stempel Ambil Keputusan

5 hari lalu

Bertemu Gibran, Ma'ruf Amin Sebut Wapres Tak Punya Stempel Ambil Keputusan

Dalam pertemuan dengan Gibran, Ma'ruf Amin menekankan pentingnya kentinuitas program-program pemerintah, terutama terkait pemerataan pembangunan.

Baca Selengkapnya

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

6 hari lalu

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

Dalam pertemuan dengan Ma'ruf Amin, Gibran menyampaikan meminta wapres meresmikan tempat wisata di Solo pada Juni mendatang.

Baca Selengkapnya