Moeldoko Minta Relawan Fokus Gaet Suara Swing dan Undecided Voter

Reporter

Dewi Nurita

Editor

Amirullah

Minggu, 13 Januari 2019 16:44 WIB

Sejumlah pejabat pemerintah sekaligus timses Jokowi-Ma'ruf menghadiri acara deklarasi dukungan Galang Kemajuan Pengusaha Jokowi di Restoran D'Cost VIP Abdul Muis, Jakarta pada Ahad, 13 Januari 2019. Pantauan Tempo, hadir Wantimpres Sidarto Danusubroto, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden, Ali Mochtar Ngabalin, Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi, dan Ketua Bravo-5 Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi. Dewi Nurita/TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional Jokowi - Ma'ruf, Moeldoko meminta para relawan pendukung paslon 01 untuk fokus menggaet pemilih mengambang (swing voters) dan pemilih yang belum menentukan pilihan (undecided voters).

Baca: Markas Prabowo Dekat Rumah Jokowi, Moeldoko: Ganggu Pemandangan

"Kalian harus jeli melihat target, angka swing voters itu 10 persen dan undicided voters itu 18 persen. Angkanya cukup besar," ujar Moeldoko dalam acara deklarasi dukungan Galang Kemajuan Pengusaha untuk Jokowi di Restoran D'Cost VIP Abdul Muis, Jakarta pada Ahad, 13 Januari 2019.

Moeldoko mengatakan, TKN sudah memiliki data ihwal siapa dan dimana lumbung swing voters dan undicided voters tersebut. "Nanti TKN akan memberikan informasi, supaya dicari," ujar dia.

Ketika dikonfirmasi lebih lanjut, Moeldoko enggan membeberkan dimana lumbung swing voters dan undicided voters yang dimaksud. "Itu bagian dari strategi kami. Tidak boleh dibocorkan, dong," ujar dia.

Advertising
Advertising

Sekretaris TKN Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya yakin bisa meraup suara swing voters dan undicided voters melalui debat capres pertama. "Lewat debat ini, kami berkesempatan meyakinkan massa mengambang untuk menentukan pilihan," ujar Hasto, Jumat lalu.

Baca: Moeldoko Sebut Agenda Jokowi Tak Ganggu Persiapan Debat Capres

Adapun kubu pasangan calon presiden-wakil presiden nomor urut 02, Prabowo - Sandiaga Uno juga telah menyiapkan strategi menggaet swing voters dan undecided voters. Direktur Relawan Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandiaga, Sudirman Said, mengatakan timnya menyiapkan materi yang sesuai dengan segmen pemilih mengambang dan pemilih yang belum menentukan pilihan.

"Tentu kami mesti memahami aspirasi mereka, berbicara dengan bahasa mereka," kata Sudirman di Media Center Prabowo - Sandiaga, Jalan Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, 9 Januari 2019.

Sudirman mengatakan pihaknya memetakan mereka umumnya adalah orang-orang yang berpendidikan. Menurut dia, cara meyakinkan kelompok ini dengan memberi data, fakta, dan argumen yang masuk akal. "Diberi rencana yang masuk akal, pastinya mereka akan teryakinkan."

Berita terkait

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

26 menit lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

1 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

1 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

1 jam lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

2 jam lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

3 jam lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

4 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

4 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

7 jam lalu

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi meminta pendataan penduduk terdampak erupsi Gunung Ruang dan persiapan tempat relokasi

Baca Selengkapnya

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

7 jam lalu

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi wacana pembentukan presidential club yang disampaikan juru bicara Prabowo

Baca Selengkapnya