Besok, Prabowo Akan Pidato Kebangsaan Bertajuk Indonesia Menang

Minggu, 13 Januari 2019 13:58 WIB

Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto (kanan) menjenguk penceramah Ustad Arifin Ilham di RSCM. Twitter/@Prabowo

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor 02 Prabowo Subianto akan menyampaikan pidato kebangsaan bertajuk "Indonesia Menang" besok Senin, 14 Januari 2019. "Pidato kebangsaan besok tentang Indonesia Menang, victory," kata Sandiaga sembari menunjukkan dua jarinya membentu huruf V, seusai acara maulid Nabi SAW di gedung DPP Partai Keadilan Sejahtera, Jakarta Selatan, Ahad, 13 Januari 2019.

Acara diagendakan berlangsung di gedung Jakarta Convention Center, Jakarta mulai pukul 19.00. Calon wakil presiden Sandiaga Uno mengatakan dalam pidato kebangsaan Prabowo itu akan menjabarkan visi misi mereka di pemilihan presiden 2019.

Baca: Fadli Zon: Alumni UI Pendukung Jokowi - Ma'ruf Tak Berakal Sehat

Sebelumnya, Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandiaga berencana menggelar pemaparan visi misi secara mandiri pada 14 Januari. Acara itu diagendakan setelah Komisi Pemilihan Umum batal menggelar pemaparan visi misi sebelum debat capres pertama 17 Januari nanti.

Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandiaga, Priyo Budi Santoso mengatakan acara itu seperti town hall meeting. Namun, belakangan Priyo mengatakan ada format lain yang dipertimbangkan, salah satunya yakni pidato kebangsaan.

Sandiaga mengatakan Prabowo akan membahas kekayaan sumber daya alam dan sumber daya manusia Indonesia, serta bagaimana visi misi mereka. Menurut Sandiaga, perlu penekanan khusus agar janji-janji para pendiri bangsa untuk menyejahterakan rakyat Indonesia bisa terwujud.

Advertising
Advertising

Baca: BPN Prabowo - Sandiaga: Prabowo Optimistis, Jokowi Pesimistis

"Visi kami aman untuk semua, adil untuk semua, dan makmur untuk semua itu akan kami jabarkan, melalui lima fokus yang tentunya sesuai dengan Undang-undang Dasar 1945," ujarnya. Lima fokus visi misi Prabowo - Sandiaga yang tertulis dalam visi misi yang telah direvisi itu ialah (1) ekonomi yang mengutamakan rakyat, adil, makmur, berkualitas, dan berwawasan lingkungan, (2) peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan sosial, (3) keadilan di bidang hukum dan demokrasi berkualitas, (4) menjadikan negara Indonesia rumah yang aman, nyaman, dan berdaulat bagi seluruh rakyat Indonesia, dan (5) Penguatan karakter dan kepribadian bangsa yang luhur.

Sandiaga mengatakan penyampaian visi dan misi itu penting agar semakin dikenal masyarakat karena masih banyak masyarakat yang belum mengetahui visi misinya dan Prabowo di pilpres 2019. "Ini tantangan sekaligus dorongan buat kami dibantu tim media untuk menyampaikan visi misi ini kepada masyarakat, mulai 14 besok."



Berita terkait

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

43 menit lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Alasan Partai Gelora Minta PKS Timbang Ulang Rencana Gabung ke Kubu Prabowo

55 menit lalu

Alasan Partai Gelora Minta PKS Timbang Ulang Rencana Gabung ke Kubu Prabowo

Partai Gelora meminta PKS mempertimbangkan dengan matang keputusan bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

1 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

1 jam lalu

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

PKS belum membuat keputusan resmi akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo atau menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

1 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Silang Pendapat Politikus PKS soal Peluang Gabung ke Kubu Prabowo-Gibran

2 jam lalu

Silang Pendapat Politikus PKS soal Peluang Gabung ke Kubu Prabowo-Gibran

Soal PKS berada di luar atau dalam pemerintahan Prabowo-Gibran mendapatkan respons berbeda dari internal PKS.

Baca Selengkapnya

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

2 jam lalu

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

Standard Chartered menurunkan perkiraan pertumbuhan produk domestik bruto atau PDB Indonesia tahun 2024 dari 5,2 persen menjadi 5,1 persen.

Baca Selengkapnya

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

2 jam lalu

Kecuali Partai Gelora, Gerindra-Golkar-PAN-Demokrat Buka Peluang PKS Gabung ke Prabowo

Sejumlah partai politik yang tergabung dalam KIM membuka peluang PKS untuk bergabung ke Prabowo, kecuali Gelora. Apa alasan Gelora menolak PKS?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sarankan PKS Tak Gabung ke Kubu Prabowo

4 jam lalu

Pengamat Sarankan PKS Tak Gabung ke Kubu Prabowo

Pengamat sarankan PKS tidak bergabung dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Mengenal Fungsi Oposisi dalam Negara Demokrasi

4 jam lalu

Mengenal Fungsi Oposisi dalam Negara Demokrasi

Isu tentang partai yang akan menjadi oposisi dalam pemerintahan Prabowo-Gibran kian memanas. Kenali fungsi dan peran oposisi.

Baca Selengkapnya