Cerita Sandiaga Soal Amin Rois, Kader Miitan PKS di Gerobogan

Minggu, 13 Januari 2019 13:25 WIB

Calon wakil presiden Sandiaga Uno menghadiri acara maulid Nabi Muhammad SAW di kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Ahad,13 Januari 2019. TEMPO/Budiarti Utami Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Calon wakil presiden Sandiaga Uno mengaku bertemu dengan seorang kader Partai Keadilan Sejahtera atau PKS yang dinilainya militan saat tengah berkunjung ke Grobogan, Jawa Tengah. Hal ini disampaikan Sandiaga saat menghadiri acara maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar Dewan Pimpinan Pusat PKS di kantornya, Jakarta Selatan pada hari ini, Ahad, 13 Januari 2019.

Baca juga: Tim Delapan untuk Debat Capres Prabowo - Sandiaga, Siapa Mereka?

Menurut Sandiaga, seorang kader PKS bernama Amin Rois mendatanginya dengan cemas saat dia sedang berkampanye di sebuah hutan wisata. Kata dia, Amin Rois meminta maaf lantaran tak bisa mendatangkan banyak massa.

"Pak Sandi, mohon maaf kami tidak bisa membuat ramai karena banyak sekali yang mau datang di sini dihadang karena ada indikasi iming iming dan lain sebagainya," kata Sandiaga bercerita.

Sandiaga mengaku meminta Amin agar tak takut dengan penghadangan-penghadangan itu. Dia melanjutkan, Amin juga meminta maaf lantaran banyak spanduk dari kubu pendukung Joko Widodo - Ma'ruf Amin yang terpasang di area kunjungan Sandiaga. Namun, Sandiaga mengaku dirinya tak masalah perihal itu.

Advertising
Advertising

"Saya bilang ke Amin Rois ini, enggak apa-apa berarti mereka juga memberikan sambutan kepada saya dan ini merupakan keberkahan bagi kita semua," kata pasangan calon presiden Prabowo Subianto ini.

Baca juga: Di Pesantren, Sandiaga Kembali Sebut Ekonomi Indonesia Liberal

Sandiaga lantas mengucapkan terima kasih kepada Presiden PKS Sohibul Iman atas bantuan kader partai dakwah itu dalam kampanyenya selama ini.

"Pak Presiden, terima kasih wabil khusus kader-kadernya yang sangat militan di kabupaten, kota, dan provinsi yang berjuang bersama-sama. Dan arah perubahan itu semakin kental terasa," kata Sandiaga.

Berita terkait

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

2 jam lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

6 jam lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

7 jam lalu

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

Bursa calon gubernur Daerah Khusus Jakarta dari PKS mulai ramai. Salah satunya Ketua DPW PKS Jakarta Khoirudin.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

8 jam lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

9 jam lalu

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

Koordinator Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri, mengatakan sikap politik PKS jadi koalisi atau oposisi akan diumumkan jika sudah diputuskan Majelis Syuro.

Baca Selengkapnya

Partai Gelora Tolak PKS Bergabung ke Koalisi Prabowo, Gibran: Semuanya Baik-Baik Saja

23 jam lalu

Partai Gelora Tolak PKS Bergabung ke Koalisi Prabowo, Gibran: Semuanya Baik-Baik Saja

PKS memang belum membuat keputusan resmi akan bergabung atau tidak di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Sejumlah kalangan menilai DPR membutuhkan partai oposisi untuk mengawasi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Enggan Tanggapi Penolakan Gelora, PKS Masih Tunggu Majelis Syura soal Sikap Politik

2 hari lalu

Enggan Tanggapi Penolakan Gelora, PKS Masih Tunggu Majelis Syura soal Sikap Politik

PKS memilih tak menggubris pernyataan Partai Gelora yang menolak rencana mereka bergabung dengan koalisi Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya