Bantah Pecah dengan SBY, Prabowo: Once a Senior, Always a Senior

Sabtu, 22 Desember 2018 10:02 WIB

Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (kiri) dan Calon Presiden Prabowo Subianto (kanan) memberikan keterangan pers usai melakukan pertemuan di kediaman SBY di Mega Kuningan, Jakarta, 21 Desember 2018. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Presiden, Prabowo Subianto, membantah kabar tidak solidnya Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandiaga dengan Partai Demokrat. Selepas pertemuan tertutup antara petinggi partai Gerindra dan Demokrat, Prabowo menyatakan dirinya tidak pernah meragukan komitmen Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca: Pertemuan SBY - Prabowo: Kisah Intelijen, Nasi Bakar, dan Maraton

Prabowo memandang SBY sebagai seorang pemimpin negarawan dan mantan jenderal yang memiliki perhitungan dan strateginya. Ia pun merasakan sinergi yang terjalin kini semakin kuat. "Saya tidak pernah ragu dengan komitmen Pak SBY," kata Prabowo dalam konferensi pers di halaman rumah SBY, Jalan Mega Kuningan Timur VII, Jakarta Selatan, Jumat 21 Desember 2018.

Sebelumnya BPN dan Demokrat sempat diisukan tidak solid. Salah satu yang santer terdengar adalah jarang hadirnya SBY di antara jajaran para ketua umum partai Koalisi Adil Makmur. Tercatat sebelum pengambilan nomor urut capres pada September lalu, SBY dua kali absen rapat besar.

Absennya SBY dalam beberapa rapat penting menguatkan dugaan bahwa Demokrat tak total mendukung Prabowo - Sandiaga dalam Pilpres 2019. Demokrat juga sempat didera isu bahwa partainya berdiri di dua kaki lantaran para kader-kader daerah banyak mendukung Calon Presiden inkumben Joko Widodo atau Jokowi.

Advertising
Advertising

Menurut Prabowo, sebagai pimpinan partai, ia dan SBY memang jarang bertemu karena kesibukan masing-masing menghidupkan mesin partai di berbagai daerah. Namun diakui Prabowo pertemuan tingkat sekretaris jenderal selalu dilakukan dan perkembangannya sudah dapat dirasakan.

Selain menyatakan keyakinannya kepada SBY, Prabowo juga mengaku kagum dengan Presiden Indonesia ke-6 itu. Menurut dia, selama sepuluh tahun kepemimpinan SBY rakyat merasa nyaman dan tidak ada gejolak-gejolak yang berarti. Prabowo pun memandang SBY sebagai seniornya "Kalau di korps kita ya pak, once a senior, always a senior," kata Prabowo kepada SBY di hadapan awak media.

Simak: Kubu Prabowo: Tim Jokowi Serang Personal Prabowo Karena Panik

Terakhir Prabowo menyampaikan terimakasih kepada SBY dan Demokrat. Ia mengatakan dukungan dari SBY dan Demokrat merupakan dorongan yang sangat kuat bagi perjuangan mereka. "Sekali lagi terimakasih Pak SBY dan Partai Demokrat," kata dia.

Berita terkait

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

5 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

5 jam lalu

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Anies Baswedan mengakui dirinya masih kerap ditanya apakah akan masuk kabinet pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

7 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Halalbihalal di PBNU, Gus Yahya: Kehadiran Prabowo-Gibran Ada Konteks Khusus

8 jam lalu

Halalbihalal di PBNU, Gus Yahya: Kehadiran Prabowo-Gibran Ada Konteks Khusus

Ketua PBNU mengatakan kehadiran Prabowo dan Gibran ada konteks khusus.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

9 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PBNU Pastikan Kerja Sama dengan Pemerintah Prabowo-Gibran, Yahya Staquf: Ini Soal Politik

10 jam lalu

PBNU Pastikan Kerja Sama dengan Pemerintah Prabowo-Gibran, Yahya Staquf: Ini Soal Politik

Ketua Umum PBNU, Yahya Cholil Staquf, memastikan, PBNU akan bekerja sama dengan pemerintah Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Golkar Klaim Tak Ada Penolakan untuk PKS Jika Ingin Gabung Kubu Prabowo

11 jam lalu

Golkar Klaim Tak Ada Penolakan untuk PKS Jika Ingin Gabung Kubu Prabowo

Golkar bilang KIM tidak pernah membahas penolakan terhadap PKS jika ingin bergabung dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tiba di Kantor PBNU, Karpet Merah Digelar

12 jam lalu

Prabowo Tiba di Kantor PBNU, Karpet Merah Digelar

Prabowo disambut oleh Ketua Umum PBNU, Yahya Cholil Staquf dan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas.

Baca Selengkapnya

Gibran Tiba di PBNU, Disambut Yahya Cholil dengan Karpet Merah

12 jam lalu

Gibran Tiba di PBNU, Disambut Yahya Cholil dengan Karpet Merah

Gibran lalu disambut Ketua Umum PBNU, Yahya Cholil Staquf dan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas.

Baca Selengkapnya

Respons Gerindra soal Keinginan PKS Dikunjungi Prabowo seperti PKB dan NasDem

13 jam lalu

Respons Gerindra soal Keinginan PKS Dikunjungi Prabowo seperti PKB dan NasDem

Dasco mengatakan Gerindra terbuka untuk melakukan dialog mengenai keinginan PKS bergabung ke kubu Prabowo.

Baca Selengkapnya