Sandiaga Berencana Pindahkan Markas Pemenangan ke Jawa Tengah

Minggu, 9 Desember 2018 16:37 WIB

(dari kiri) Direktur Materi dan Debat Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Sudirman Said, calon wakil presiden Sandiaga Uno, Bendahara BPN Prabowo-Sandiaga, Thomas Djiwandono, dan anggota Bendaraha BPN Prabowo-Sandiaga Satrio Dimas dalam acara pemaparan laporan dana kampanye per November 2018, di Media Center Prabowo-Sandi, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, 28 November 2018. TEMPO/Budiarti Utami Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Calon wakil presiden, Sandiaga Uno bakal memindahkan markas perjuangan dari Jakarta ke Jawa Tengah pada Januari 2019. Direktur Materi Debat Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Sudirman Said mengatakan, pemindahan itu dilakukan dalam rangka memberikan perhatian khusus untuk pemenangan pemilihan presiden di Jawa Tengah.

Baca: Ke Mana Saja Sandiaga dan Prabowo Hari Ini? Intip Jadwalnya

Sudirman menyebut Jawa Tengah merupakan provinsi penting yang harus dimenangkan pasangan Prabowo-Sandiaga. "Kemenangan di Jateng besar pengaruhnya secara nasional," kata Sudirman melalui keterangan tertulis yang diterima Tempo pada Ahad, 9 Desember 2018.

Pernyataan ini disampaikan Sudirman saat meresmikan Posko Relawan Prabowo-Sandi di Lebaksiu, Kabupaten Tegal, Sabtu, 8 Desember 2018. Hal senada disampaikan Sudirman saat deklarasi Relawan Prabowo Nusantara (RPN) di Brebes pada sore harinya.

Sudirman lantas menyinggung perolehan suaranya di pemilihan gubernur Jawa Tengah 2018 April lalu. Kata dia, suara 41,23 persen yang didapatnya merupakan modal yang perlu dijaga dan dipertahankan untuk kemenangan pasangan calon jagoannya itu.

Baca: Sandiaga Sebut Pilpres seperti Basket: Kalah Dulu Menang Kemudian

Sudirman mengaku diminta bertanggung jawab untuk meningkatkan suara Prabowo-Sandiaga di provinsi yang menjadi basis Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, partai pengusung Joko Widodo. Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral ini pun saat ini menjabat sebagai Koordinator Prabowo-Sandi (PADI) di Jawa Tengah.

Advertising
Advertising

Sudirman menyebut pemindahan markas itu juga menunjukkan besarnya perhatian Sandiaga terhadap Jawa Tengah. Sudirman optimistis persentase perolehan suara pasangan nomor 02 itu akan lebih besar dari hasil yang dia peroleh saat pemilihan gubernur 2018.

Pada pemilihan presiden 2014 lalu, Prabowo kalah delapan juta suara dari Jokowi. Enam juta suara di antaranya, kata Sudirman, didulang Jokowi dari Jawa Tengah. Namun, jika persentase perolehan suara Prabowo-Sandiaga seperti pilgub Jateng yang lalu, Sudirman optimistis jagoannya akan memenangi pilpres 2019.

"Kalau persentase perolehan suara pasangan 02 nanti seperti Pilgub Jateng kemarin saja insya Allah kita menang," ujar Sudirman.

Berita terkait

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

21 menit lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

39 menit lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Gagasan Presidential Club Prabowo Disebut Bisa Cegah Tumbuhnya Brutus di Sekeliling Presiden

1 jam lalu

Gagasan Presidential Club Prabowo Disebut Bisa Cegah Tumbuhnya Brutus di Sekeliling Presiden

Partai Demokrat menyoroti mimpi SBY setahun lalu yang serupa dengan keinginan Prabowo membuat presidential club.

Baca Selengkapnya

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

4 jam lalu

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

Zulhas menganggap dukungan dari NasDem dan PKB ke Prabowo sebagai sesuatu yang biasa saja. Ia mengimbau masyarakat tak baper.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Demokrat: Gagasan Politik Tingkat Tinggi

5 jam lalu

Prabowo Ingin Bentuk Presidential Club, Demokrat: Gagasan Politik Tingkat Tinggi

Politikus Demokrat anggap gagasan Prabowo Subianto yang ingin membentuk Presidential Club sebagai politik tingkat tinggi.

Baca Selengkapnya

Ulas Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Pakar Khawatir Hukum Ketinggalan dari Perkembangan Masyarakat

5 jam lalu

Ulas Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Pakar Khawatir Hukum Ketinggalan dari Perkembangan Masyarakat

Ni'matul Huda, menilai pernyataan hakim MK Arsul Sani soal dalil politisasi bansos tak dapat dibuktikan tak bisa diterima.

Baca Selengkapnya

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

5 jam lalu

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.

Baca Selengkapnya

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

7 jam lalu

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mendukung usulan pembentukan presidential club dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran: Soal Kabinet hingga Pesan dari Luhut

8 jam lalu

Prabowo-Gibran: Soal Kabinet hingga Pesan dari Luhut

Luhut menyampaikan pesannya kepada Prabowo Subianto selaku presiden terpilih periode 2024-2029, untuk tidak membawa orang toxic ke dalam kabinet

Baca Selengkapnya

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

8 jam lalu

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

Dengan perolehan 12 kursi di Pileg, Gerindra bisa mengusung pasangan calon sendiri di Pilkada 2024 Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya