Tak Ditanggapi Kadin dan Hipmi, Sandiaga: Mereka di Pihak Jokowi

Kamis, 29 November 2018 09:05 WIB

(dari kiri) Direktur Materi dan Debat Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Sudirman Said, calon wakil presiden Sandiaga Uno, Bendahara BPN Prabowo-Sandiaga, Thomas Djiwandono, dan anggota Bendaraha BPN Prabowo-Sandiaga Satrio Dimas dalam acara pemaparan laporan dana kampanye per November 2018, di Media Center Prabowo-Sandi, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, 28 November 2018. TEMPO/Budiarti Utami Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Calon wakil presiden Sandiaga Uno mengaku mengerti posisi dua rekannya, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rosan P. Roeslani dan Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Bahlil Lahadalia terhadap permintaannya untuk bertemu. "Saya mengerti sekali posisi mereka ada di tim Pak Jokowi Pak Ma'ruf," kata Sandiaga di Media Center Prabowo - Sandiaga, Kebayoran Baru, Jakarta, 28 November 2018

Hingga kini Kadin dan Hipmi, belum menjawab permintaan Sandiaga. Namun ia berharap dua organisasi para pengusaha itu bisa menjadi organisasi yang menerima semua golongan dan kepentingan politik. “Anggapan saya Hipmi dan Kadin organisasi yang berada di atas kepentingan semua golongan.”

Baca: Kampanye Hemat Ala Sandiaga Uno: Kami Temukan Inovasi

Permintaan bertemu itu, kata Sandiaga, dimaksudkannya untuk membeberkan visi misinya dan calon presiden Prabowo Subianto di bidang ekonomi. Mantan Ketua Umum Hipmi dan Ketua Kadin ini mengaku ingin rekan-rekannya juga memahami pokok pikirannya dan Prabowo.

Sandiaga mengatakan permintaan itu sebelumnya disampaikan secara lisan. Bila perlu, kata Sandiaga, dia akan mengirim surat resmi dan meminta waktu bertemu.

Advertising
Advertising

Baca: Sandiaga Klaim Bertemu 40 Bos Perusahaan Besar Bicara Pilpres ...

Sandiaga sekaligus memberi pernyataan soal sedikitnya dukungan pengusaha kepada pihaknya. Dia tak menampik, para pebisnis memang cenderung untuk mendukung calon presiden inkumben.

Kendati begitu, Sandiaga optimistis tak lama lagi para pengusaha akan mulai melirik dan tertarik. Sandiaga beralasan, tren elektabilitas hasil survei internal timnya menunjukkan kenaikan yang positif, sedangkan elektabilitas Jokowi relatif stagnan. "Dari pengusaha besar ada beberapa undangan karena survei kami meningkat secara siginifikan dan gap antara petahana dan kita semakin mengecil."

Berita terkait

Kadin Ingatkan Pemerintah Hati-hati Membentuk Badan Otorita Penerimaan Negara

8 jam lalu

Kadin Ingatkan Pemerintah Hati-hati Membentuk Badan Otorita Penerimaan Negara

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia meminta pemerintah agar berhati-hati dalam pembentukan Badan Otorita Penerimaan Negara.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

12 jam lalu

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

Gelaran Solo Great Sale atau SGS kembali hadir di Kota Solo, Jawa Tengah, menyemarakkan bulan Mei 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

2 hari lalu

Segini Jatah Bonus Tiap Pemain Timnas U-23 Indonesia

Pengusaha beri Rp 23 miliar. Masing-masing pemain Timnas U-23 Indonesia akan dapat bonus berkisar Rp 605,2 juta.

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

2 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

2 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

4 hari lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

4 hari lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya