Pura-pura Lupa Menyapa, Ini Cara Sandiaga Uno Rayu Emak-emak

Sabtu, 20 Oktober 2018 23:18 WIB

Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno, berdiskusi sambil ngopi bareng dengan kalangan milenial dan emak-emak di Cafe Kabeuki, Sirnagalih, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Senin, 15 Oktober 2018. Dalam kampanyenya, Sandiaga Uno berjanji akan mengembangkan ekonomi kreatif di Tasikmalaya untuk mengurangi pengangguran, serta meminta peran emak-emak dan kaum milenial supaya menjadi lokomotif pertumbuhan di Indonesia. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi

TEMPO.CO, Jakarta-Calon wakil presiden Sandiaga Uno acap tak bisa lepas dari sosok emak-emak. Selama masa kampanyenya, Sandiaga selalu menjadi magnet bagi kaum hawa. Ia pun kerap melibatkan ibu-ibu itu dalam berbagai orasi dan kegiatannya.

Pantauan Tempo, hampir 30 hari Sandiaga berkampanye, emak-emak selalu berada di garda depan barisan pendukung. Bila Sandiaga datang, biasanya mereka mengerubungi, mengajak swafoto, hingga meminta berjabat tangan.

Baca: Sandiaga Uno Bahas Perlambatan Ekonomi Hingga Rendang di ...

Begitu pun ketika Sandiaga menghadiri deklarasi dukungan dari relawan Prabowo - Sandi Pro Buruh Migran Indonesia (Padi Probumi), Sabtu malam, 20 Oktober 2018, di rumah pemenangan, Jalan HOS Cokroaminoto, Jakarta Pusat. Mayoritas relawan yang datang adalah kaum ibu. Mereka mengenakan kostum kemeja seragam berwarna biru muda bertuliskan PADI.

Sandiaga yang datang pukul 20.15 WIB di rumah pemenangan itu pun langsung menghambur di tengah relawan. Namun kali ini ada yang berbeda. Ia sempat membikin para ibu kesal.

Dalam sambutannya, Sandiaga sengaja tak menyapa emak-emak lebih dulu. Ia hanya menyebut nama Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid, politikus Partai Gerindra M. Taufik, dan Ketua PADI Lutfi Sungkara.

Simak: Kata Sandiaga soal Peluang Kerja Sama Indonesia dengan Israel

"Emak-emak disebut dong," kata salah satu ibu dengan intonasi berteriak. Nadanya terdengar sedikit kesal. Sandiaga pun tertawa. Ia mengatakan sengaja akan menyebut emak-emak di bagian akhir karena dianggap paling spesial.

"Tunggu dulu dong. We love you, Emak-emak," kata Sandiaga diikuti senyum. Emak-emak itu langsung bersorak. "Mana suaranya barisan emak-emak militan, partai emak-emak?" ujar Sandiaga lagu sembari berteriak.

Lihat: Sandiaga: Ekonomi Indonesia Lagi Pedes, Kayak Cabai Merah

Setelah menyapa para ibu, Sandiaga pun menyampaikan janjinya untuk memperjuangkan perbaikan ekonomi para perempuan. Ia mengklaim bakal bisa
membendung persoalan yang saat ini dihadapi kaum ibu soal harga kebutuhan pokok dan menemukan solusinya.

"Untuk emak-emak, Pak Prabowo ingin perbaikan ekonomi. E-ko-no-mi," tuturnya sambil mengeja. Sandiaga Uno pun mengajak emak-emak menirukan ujarannya. "E-ko-no-mi," ucap para emak hampir bersamaan.

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

21 jam lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

2 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

2 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

4 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

5 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

5 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

6 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

7 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

8 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

8 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya