Pidato Lengkap Prabowo: Semoga Pilpres 2019 Sejuk

Sabtu, 22 September 2018 07:32 WIB

Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto - Sandiaga Uno setelah mendapat nomor urut 2 dalam pilpres 2019 di Gedung KPU, Jakarta, Jumat, 21 September 2018. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden Prabowo Subianto mengaku bersyukur atas perolehan nomor urut 02 untuk pemilihan presiden atau Pilpres 2019. Dalam pidato sambutannya, Prabowo mengajak seluruh pihak agar berupaya menjalankan kampanye damai dan sejuk hingga rampungnya gelaran pesta demokrasi ini.

Baca: Pendukung Prabowo - Sandiaga: Dapat Nomor 1, Jokowi Sekali Saja

Berikut isi pidato lengkap Prabowo Subianto seusai mengambil nomor urut di Komisi Pemilihan Umum pada Jumat, 21 September 2018.

Bismillahirahmanhirrahim,
Assalamualaikum wr wb,
Salam sejahtera bagi kita sekalian,
Shalom om swastiastu namo buddhaya,
Selamat malam saudara sekalian.

Yang saya hormati Ketua Komisi Pemilihan Umum, Ketua Bawaslu, DKPP, Kementerian Dalam Negeri, para ketua umum partai-partai yang hadir.

Advertising
Advertising

Yang saya hormati Bapak Joko Widodo Presiden RI yang juga menjadi calon presiden RI nomor urut 01, yang saya hormati juga cawapres Bapak Profesor Doktor Kiai Haji Ma'ruf Amin. Calon wakil presiden saya, Saudara Sandiaga Salahuddin Uno yang saya hormati.

Tentunya kita bersyukur ke hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, kita diberi kesehatan, diberi nafas, dapat melaksanakan tugas konstitusional, tugas warga negara pada malam hari ini, yaitu melaksanakan program KPU pengundian nomor urut sebagai bagian dari proses demokrasi yang telah kita sepakati sebagai bangsa menjadi sistem politik kita.

Saya atas nama pribadi dan atas nama cawapres saya dan seluruh partai-partai, dan seluruh relawan yang mendukung saya, mengucapkan terima kasih kepada KPU seluruh komisioner KPU, kepada Bawaslu, DKPP, atas semua penyelenggaraan untuk mempersiapkan dan melaksanakan pemilihan umum tahun 2019.

<!--more-->

Bersama dengan Pak Joko Widodo saya berharap dan saya berkeinginan, serta saya menyerukan seluruh jajaran, seluruh rakyat Indonesia, marilah kita laksanakan pemilihan umum dengan sejuk, dengan damai, dengan semangat kekeluargaan, untuk mencari yang terbaik untuk bangsa. Bukan untuk mencari kesalahan atau kekurangan masing-masing.

Kita harus merasakan bahwa kita ini semua satu keluarga besar NKRI karena itu kita harus menyikapi semua persoalan bangsa sebagai persoalan keluarga besar kita.
Saya harap semua pihak selalu bersikap tenang, bersikap tidak emosional, menahan diri. Marilah kita menyongsong pelaksanaan demokrasi ini dengan baik, dengan tenang. Kita berharap semua pihak melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya demi kepentingan bangsa negara, rakyat, dan masa depan anak-anak dan cucu-cucu kita. Saya kira itu saja dari saya.

Wassalamualaikum wr wb,
Salam sejahtera,
Shalom om santi santi santi om, namo buddhaya.
Terima kasih, selamat malam.

Ikuti berita seputar Prabowo - Sandiaga di Tempo.co

Berita terkait

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

57 menit lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

1 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya

Luhut Ingatkan Prabowo Jangan Bawa Orang "Toxic" Masuk Pemerintahan

2 jam lalu

Luhut Ingatkan Prabowo Jangan Bawa Orang "Toxic" Masuk Pemerintahan

Pesan Luhut ke Prabowo jangan bawa orang toxic ke pemerintahan

Baca Selengkapnya

AHY Buka Suara Soal Diskusi Pembagian Kursi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

2 jam lalu

AHY Buka Suara Soal Diskusi Pembagian Kursi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Ketua Umum Partai Demokrat AHY buka suara soal diskusi mengenai kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran. Namun ia tak merinci kapan diskusi itu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

3 jam lalu

Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi meminta pendataan penduduk terdampak erupsi Gunung Ruang dan persiapan tempat relokasi

Baca Selengkapnya

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

4 jam lalu

Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi wacana pembentukan presidential club yang disampaikan juru bicara Prabowo

Baca Selengkapnya

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

4 jam lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

5 jam lalu

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

Menurut Ujang Komarudin, pembentukan Presidential Club oleh Prabowo Subianto harus dilihat berdasarkan kebutuhan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

7 jam lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

7 jam lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya