Dedi Mulyadi Ketua Tim Kampanye Jokowi Jabar, Emil Dewan Pengarah

Reporter

Dewi Nurita

Jumat, 21 September 2018 15:55 WIB

Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi. TEMPO/Fajar Januarta

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi didapuk menjadi Ketua Tim Kampanye Jawa Barat pasangan calon presiden dan wakil presiden, Joko Widodo atau Jokowi - Ma'ruf Amin pada pemilihan presiden 2019. Sekretaris DPD PDIP Jawa Barat Abdy Yuhana juga membenarkan informasi itu. "Ketua timnya Kang Demul (Dede Mulyadi), sekretarisnya saya," ujar Abdy kepada wartawan pada Jumat, 21 September 2018.

Dewan Pengarah diisi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul. Pada posisi wakil ketua ada ketua parpol seperti Saan Mustopa dari Nasdem, Tubagus Hasanuddin dari PDIP, dan Kang Syaiful Huda dari PKB. Keputusan itu dituangkan dalam Surat Keputusan tentang Penetapan dan Pengesahan Tim Kampanye Daerah Provinsi Jawa Barat Ketua Tim Kampanye Nasional Erick Thohir pada 18 September 2018.

Baca: Menjelang Pengundian Nomor Urut, Jokowi Ajak Wartawan Makan Siang

Para kepala daerah usungan koalisi Jokowi menjadi pengarah teritorial. "Setelah kami inventarisir ada 22 kepala daerah," ujar Abdy. Kalau ditambah dengan wakil kepala daerahnya menjadi 29.

Sebelumnya, Ridwan Kamil sudah menyatakan siap berduet dengan Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi atau Duo Deddy untuk memenangkan calon presiden inkumben Joko Widodo atau Jokowi dan Ma'ruf Amin di Jawa Barat, dalam pemilihan presiden 2019. "Saya siap (memenangkan Jokowi-Ma'ruf). Beda musim, beda formasi. Enggak ada masalah," ujar Ridwan Kamil saat ditemui Tempo di kantor DPP Nasdem, Jakarta Pusat pada Rabu, 5 September 2018.

Advertising
Advertising

Baca: Pensiun dari Gubernur, Alex Noerdin Ketua Timses Jokowi di Sumsel

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Lodewijk F. Paulus mengatakan ketiga kandidat yang pernah bertarung di Pilkada Jawa Barat 2018 itu memang diharapkan dapat bekerjasama memenangkan Jokowi-Ma'ruf di salah satu lumbung suara terbesar itu. "Kami mengharapkan mereka bertiga berkolaborasi dan berkomunikasi menyatukan dukungan kepada Pak Jokowi," kata Lodewijk di Posko Cemara, kemarin.

Tim kampanye Jokowi - Ma'ruf membentuk satuan di daerah bernama Tim Kampanye Daerah di seluruh provinsi. Pembentukan tim kampanye daerah menjadi tugas semua Ketua DPD Parpol pendukung Jokowi. Tim Kampanye Daerah akan berformat sama dengan tingkat nasional, terdiri dari ketua, wakil, sekretaris, dan 11 direktorat.

Simak: Persiapan Kampanye Kubu Prabowo dan Kubu Jokowi di Hari Perdana

Jokowi - Ma'ruf juga akan membentuk tim kampanye tingkat kabupaten/kota. Tim itu akan berada di bawah kendali tim kampanye tingkat provinsi.

Berita terkait

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

3 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

4 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

7 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

8 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

8 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

8 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

9 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

11 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

13 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

19 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya